Jika direnungkan, bukankah peranan kita akan sangat penting untuk masa depan setiap anak bangsa.
Dimana kita akan berperan untuk memberikan pelajaran baik ilmu maupun tentang kehidupan pada setiap anak, yang jika diibaratkan mereka barulah kertas yg masih putih bersih. Kitalah yang akan memiliki salah satu peran penting dalam memberikan tulisan, warna pada kertas putih itu. Hingga di masa depan nanti kita sendiri akan melihat apa sajakah yang telah dicapai oleh kertas yg semula putih bersih itu.ibaratkan kita mengajarkan Alif ba ta pada anak kecil yang baru membaca iqro lantas kemudian dia telah pandai dan membaca Al-qur'an bukankah pahalanya pun akan mengalir pada kita yg mengajarkannya?
Ini bukan sekedar perihal berapa gaji seorang guru honor, berapa gaji guru pns.
Bukan,
Tapi seberapa bersyukurkah kita dengan profesi kita.
Seberapa bersyukurkah kita dengan peranan kita untuk masa depan mereka._Windi Maharani
@mawar_senja6