Siapa yang mampu menyaingi sinarnya?
Ia ingin semua orang melihat pancaran sinarnya
Tak ingin satu orang pun mengabaikannya
Walaupun jelas ia tak selalu hadir kala malam
Siapa yang mampu menyaingi kekuatannya?
Ia menggantung bebas di sana sepanjang malam
dengan pantulan cahaya yang menerangi sudut kota
Semua orang menengadah untuk mengaguminya
Pantaskah ia harus merasa terbuang
Saat semua perhatian tertuju padanya
mengapa ia merasa seluruh dunia melupakannya?
Matahari memang selalu ada tanpa terkecuali
Namun, sinarnya tak bisa dilihat oleh siapapun
Ia hanya hadir untuk memberi siang pada dunia
Lalu kembali tenggelam saat senja tiba
Hanya ia yang mengisi malam dengan sempurna
Bersama ribuan bintang dalam dekapannya
Saat waktunya kau tak mampu bersinar
Ingatlah bahwa engkau akan tetap menjadi sang ratu
Aku akan mengatakan ini padamu, Bulan
Tak bisakah kau merasa dirimu adalah segalanya?
Tentu, kau pantas berbangga hati
karena kau memang cukup sempurna
kau sangat berharga dan kuharap kau mengetahui itu
Bekasi, 5 Mei 2021
KAMU SEDANG MEMBACA
Lemme Write Ma Miracles
PoetryWork ini akan aku isi dengan berbagai puisi yang pernah aku tulis. Salam literasi.