HADITS 16

12 0 0
                                    

JANGANLAH MARAH

عَنْ أَبِي هُرَيْرَةَ رَضِيَ اللهُ عَنْهُ أَنَّ رَجُلاً قَالَ لِلنَّبيِّ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ: أَوْصِنِيْ، قَالَ: لاَ تَغْضَبْ. فَرَدَّدَ مِرَارًا قَالَ لاَ تَغْضَبْ (رَوَاهُ اْلبُخَارِيّ)

Terjemahan Hadits

Dari Abu Hurairah r.a. sesungguhnya seorang laki-laki telah berkata kepada Nabi SAW, berilah aku wasiat. Beliau bersabda "janganlah engkau mudah marah". Ia mengulangi permintaan sampai beberapa kali. Beliau lalu bersabda lagi : "janganlah engkau cepat marah".

Kesimpulan Hadits

1. Marah (luapan emosi yang mendorong berbuat kasar dan dendam) adalah pangkal segala kejahatan. Sedangkan menahan kemarahan adalah sumber segala kebaikan.

2. Anjuran menahan kemarahan.

3. Sabar dan sikap menahan diri adalah jalan menuju kepada keselamatan, kebahagiaan dan ridlo Allah.

4. Orang islam itu seharusnya senang kepada nasehat dan senang mencari ilmu yang bermanfaat.

Perawi Hadits

Lihat riwayat Abu Hurairah r.a. pada pada hadist 9

Arba'in Nawawiyyah (Terjemah dan Syarah kitab)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang