_____
Di malam hari seorang remaja berjalan sendirian dengan memakai hoodie, masker, dan topi berwarna hitam. Ia berjalan dengan telinganya yang terpasang headset dan menunduk, membuat wajahnya semakin tidak terlihat.Dipertengahan jalan ia berpapasan dengan seorang pemuda yang mungkin umurnya di atas dirinya. Pemuda tersebut berjalan sambil memegang headphone di telinganya.
Sesaat pemuda tersebut melewatinya ia berhenti, terbit senyum tipis di bibirnya yang tertutup masker. Sedangkan pemuda tersebut terus berjalan ke arah mobilnya.
"I like his. "
_____Brak
Suara pintu terbuka dengan kasar. Ialah ulah remaja berwajah dingin yang baru saja masuk kedalam mansion mewah. Orang orang yang terdapat di dalam tersentak kaget, tak lama kemudian mereka langsung berdiri dan menundukkan kepala saat remaja tersebut berjalan kedalam.
"Aku menginap disini. " Ucap remaja tersebut.
"Baik king. " Jawab semua orang yang ada di sana.
Alvarendra Dayyan X nama remaja tersebut. Sering dipanggil Alva oleh orang sekitarnya. Dirinya tidak tau kepanjangan X di dalam namanya. Saat kecil Ia tinggal di Panti Asuhan Bunda. Beranjak remaja Ia memilih tinggal sendiri. Ia tidak tau siapa keluarganya. Bu panti hanya bercerita kalau ia di temukan oleh anaknya yang saat itu umurnya masih 10 tahun. Ia ditemukan dengan bersimbah darah di bawah pohon dekat panti.
Saat itu ia hanya memakai kalung berliontin berinisial X, gelang yang berukiran nama ALVA dan kain bedong yang di sudut kain bertuliskan namanya.
Ia mempunyai rahasia yang hanya ia dan orang terdekatnya tau.
Inilah kisahnya. Kisah yang menceritakan ia yang berjuang dengan kerasnya hidup dengan didampingi oleh sahabatnya.
_____Ini cerita pertamaku maaf jika ada kesalahan.
Dan jangan lupa vote and komen ya.
KAMU SEDANG MEMBACA
ALVA
Teen FictionAlvarendra Dayyan X tampan, berwajah dingin, misterius, dan imut jika didekat orang terdekatnya. Ia tidak tau siapa keluarganya, yang ia tau dirinya ditemukan bersimbah darah oleh seorang gadis kecil yang tinggal di panti. Dirinya mempunyai rahasi...