2

55 22 38
                                    

Suasana di jalanan sangat ramai.Banyak orang berlalu lalang,ada yang berjalan kaki,mengendarai mobil,menaiki angkutan umum dan mayoritas mengendarai sepeda motor.Sama halnya seperti Arista dan saudaranya,Bara.Bara mengendarai motor dan Arista berada di boncengan.

Arista dan Bara hanya diam seraya menikmati aroma debu jalanan.Seperti inilah kondisi bumi saat ini.Yang paling buruk adalah ketika musim kemarau tiba.Pencemaran udara semakin membludak,pepohonan ditebang, reboisasi tak dilakukan.Sebaiknya,di sekolah atau organisasi tertentu digerakkan untuk menanam pohon yang lebih banyak.Diciptakan generasi yang cinta lingkungan.Jika kita baik kepada lingkungan,maka lingkungan juga baik kepada kita.Kita menanam pohon untuk lingkungan,pohon memberi oksigen kepada kita.Semacam simbiosis mutualisme yang menguntungkan kedua belah pihak.

SMP Harapan Bangsa sudah menjadikan muridnya menjadi generasi yang cinta lingkungan.Kamu sudah belum?Jika belum,ayo kita lakukan bersama!

SMP Harapan Bangsa melarang penjual di kantin menjual makanan menggunakan plastik.Hal ini tentu saja akan mengurangi limbah yang ada.

Terdengar bunyi kruyuk-kruyuk dari perut Bara.Perut Bara keroncongan.Saat istirahat,dia tidak sempat ke kantin.

"Ta...lo laper nggak?" Tanya Bara kepada Arista.Arista hanya menggelengkan kepalanya.

"Ta...lo laper nggak?" Bara bertanya lagi karena belum ada jawaban dari Arista.

"Hah?Kenapa bang?" Tanya Arista bingung.Arista baru bangun dari lamunannya.

"Ngelamun mulu lo,ada apa sih?"

"Nggak ada apa-apa sih bang.Oh iya,tadi lo mau bilang apa?"

"Lo laper nggak?Gue laper nih,tadi nggak sempat ke kantin."

"Nggak laper sih,tapi kalau lo mau traktir gue ga nolak."

"Dasar."

"Kita ke tempat biasa gue nongkrong gimana?"

"Terserah deh,gue ikut aja."

"Iya atau nggak?"

"Terserah bang."

Memang paling asik ngobrol ataupun curhat saat naik motor.Apalagi kalau naik motor sendiri sambil bernyanyi beuh rasanya ambyar.Bernyanyi sambil naik motor,rasanya seperti memiliki suara penyanyi aslinya.

"Gue mau nanya." Suara Bara kembali memecah keheningan yang terjadi diantara mereka.

"Apa?"

"Kenapa sih cewe kalau ditanya tuh suka jawab terserah?" Tanya Bara,dia sudah pasrah mendengar jawaban perempuan "terserah" itu maksudnya apa.

"Ya terserah sih bang."

"Dih...gue belum selesai ngomong."

"Oke lanjut,gue nyimak dengan kesiapan yang bener-bener siap.Aku telpon mama papa dulu ya?"

"Kenapa?"

"Mau minta restu mama papa."

"DIKIRA MAU NIKAH SI BOCAH."

"Loh,kok ngegas?Awas keluar anginnya." Arista tahu sepupunya ini sedang geram padanya.Jadi,Dia akan membuatnya tambah geram.Arista suka sekali melihat Bara mulai tidak sabar dengan dirinya.Biasanya Bara akan mengeluarkan suara dengan penuh pekenanan,itu akan membuat Arista merasa puas sudah berhasil mengerjai Bara.

"Iya,sama lo bikin gue masuk angin bawaannya.Ini mau gue keluarin."

"Heh,bau bego."

"Bodo."

Crush On YouTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang