PROLOG

46.7K 3.7K 122
                                    

Jangan Lupa Vote Dan Komen Guys!!
°
°
°
~ HAPPY READING ~

***

Arin Saskia Velania, gadis jenius dengan segudang prestasi. Mempunyai sifat yang random sesuai mood nya. Memiliki paras yang lumayan cantik. Arin bukan berasal dari keluarga berada. Ia hanya yatim piatu yang tinggal di panti asuhan. Beruntung dia bisa mendapatkan beasiswa ke sekolah swasta terbaik di kota nya.

Arin orang yang sangat ambisius, selalu ingin menang, ingin jadi yang pertama, dan harus sempurna.
Ia sangat terobsesi dengan kesempurnaan. Walau begitu manusia tidak ada yang sempurna bukan?

Begitu pula Arin, sekeras apapun ia ingin menjadi sempurna tetap saja Arin mempunyai kekurangan.

Sayangnya ia mempunyai tubuh yang lemah, kecapean dikit saja Arin akan langsung mimisan atau lebih parahnya pingsan.

Arin sangat membenci tubuh nya yang lemah ini, ia tidak suka dengan orang yang lemah. Walaupun dirinya sendiri lemah.

Arin ingin ia sempurna dalam akademik maupun non akademik. Tapi, tubuhnya sangat tidak mendukung. Ia kadang menyalahkan diri nya sendiri karena tubuh nya itu.

Ia selalu berdoa kepada tuhan nya agar ia diberi tubuh yang kuat. Bagaimana jadinya jika doa itu terkabulkan?

Bukan tubuh nya yang menjadi kuat, melainkan ia berpindah jiwa ke tubuh orang lain yang kuat dan sehat.
Eh tapi? mengapa nama tubuh ini terasa familiar? seperti sama dengan nama tokoh novel yang Arin baca.

Kemudian, Arin dikejutkan dengan suara komputer yang menggema di dalam pikiran nya. Suara apa itu? Ini sangat membingungkan.

Pertama, Arin berpindah jiwa ke tubuh orang yang tidak ia kenal.
Kedua, Arin mendengar suara tetapi ia tidak melihat wujud nya.
Ketiga, Arin di kejutkan oleh pernyataan dari suara tersebut bahwa ia bertransmigrasi ke dalam novel.

Oh, Tuhan!! Bantu Arin sekarang..
Ia sangat bingung.
Takut? tidak! Arin tidak takut tapi hanya heran saja, mengapa ia berada di situasi seperti ini.

***

Next?

Follow Raquella00

Maaf jika penulisan tidak rapih,
atau semacam ny:)
Bisa kalian koreksi bagian mana yang tidak nyambung atau
ada typo okay.

SEE YOU DI CHAPTER SELANJUTNYA..

Transmigrasi To Become Protagonist TwinsTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang