Kemarin, anakku tepat berusia 13 tahun. Alhamdulillah, nggak terasa aja, tahu- tahu sudah makin besar anakku.
Nggak ada perayaan khusus, cuma do'a selamat saja, pertama di sekolah, ku adakan selamatan kecil- kecilan ngundang kawan makan pagi atau sarapan.
Alhamdulillah, walaupun waktunya terbatas karena mau Jum'atan, teman-teman ngajarku banyak yang hadir ikut meramaikan. Tak terkecuali teman lama juga.
Sampai di rumah, sambil nunggu bapaknya pulang kantor, kami prepare lagi untuk perayaan kecil di rumah.
Lebih tepatnya anakku sendiri sih yang mendekorasi tempat ultahnya, aku cuma membantu.
Habis Ashar, kami berkumpul, berdo'a mengucap syukur yang tak terhingga, atas rahmat dan karunia Allah, kami masih dilimpahi kesehatan. Dan anakku tumbuh sehat, cerdas dan sangat kreatif.
Tak lupa juga dengan tiup lilin dan make a wish, anakku agak murung nih karena saudaranya sehati, yang selalu bersama dari anakku lahir dan kak dungkarnya umur 2 tahun, nggak bisa datang karena ada tugas sekolah.
Nampak nian anakku nggak berselera, sepi katanya.
Malamnya, sekitar jam 19.00 saat anakku mau makan malam, eh datang dong kak dungkarnya dan sukses bikin embulku nangis. Hahaha, kena prank dia.
Makasih kak Yaya, selama ini selalu menemani adik Nugi, dari kalian kecil. Walaupun kami sudah pindah, tapi persaudaraan kalian, persaudaraan kita nggak putus ya. Aamiin.
Semoga kalian selalu rukun selamanya ya nak. Aamiin
Naa sudah lengkap tahun ini paket ulang tahun anakku, tapi potonya malah belum ada, masih tersimpan di HP kakakku dan HP kak okta. Alhamdulillah, semua bahagia. We love you my son😘😘