#11.Berangkaaat

175 32 5
                                    

hari ini adalah hari keberangkatan siswa guna melaksanakan MOS

"Adek adek tolong perhatiannya sebentar, jadi di belakang kalian ada 3 bus, masing-masing bus terdiri dari 5 kelompok, dan masing-masing kelompok terdapat 5 anggota, jika sudah berada di lokasi dimohon untuk mengikuti peraturan yang ada dan akan ada konsekuensinya bagi yang melanggar, sekiranya itu yang dapat saya sampaikan. terimakasih" Ujar satria panjang lebar.

"sekarang kalian bisa menempatkan diri di bus yang sudah di tentukan" lanjut alvan selaku sekretaris

"kita di bus pertama, ayo cepet biar dapat kursi depan" ucap keyla selaku ketua kelompok, tadinya ia menolak untuk itu tapi apalahdaya yang selalu di paksa ketiga sahabatnya.

"iya key, bentar" balas Safa dan chika bersamaan

"astagfirullah saf chik kalian pada mau pindahan atau gimana, banyak banget" Nara yang heran dengan barang bawaan kedua sahabatnya itu

"ini koleksi KPop gue, buat penyemangat MOS nanti" jawab chika dan dibalas tatapan tak percaya Nara "itu juga lo bawa apa saf?" lanjut tanya nara

"ini gue cuma bawa beberapa novel kok" jawabnya enteng

"cuma lo bilang? itu banyak banget loh"

Gimana nggak heran, Chika bawa 1 koper,1 ransel dan 1 tas selempang yang ia pakai, sedangkan Safa 1 koper dan 1 ransel besar. sedangkan Nara dan keyla masing-masing hanya membawa 1 ransel saja.

"ngapain kalian bawa banyak perabot kaya gitu?" tanya keyla dengan polos

"ihh keyla mah, ini tuh bukan perabot tau..." Chika cemberut, sedangkan Safa yang masih sibuk dengan semua barang-barangnya. Nara? ia sudah masuk duluan ke bus sekalian mencari tempat buat teman-teman nya.

"yaudah ayo masuk, nara sudah duluan tadi" instruksi keyla kembali, karena ia menyadari tatapan Angga yang seolah mengatakan untuk segera masuk.

bus yang mereka tumpangi berjalan dengan kecepatan sedang membelah ramainya jalan dan menuju sebuah hutan yang terletak tidak jauh dari kharisma bangsa high school berada, hanya memerlukan 2 jam untuk sampai.

5 bus berjalan teratur melintasi lebatnya pepohonan yang berada di kanan dan kiri jalan yang mereka lewati, hijaunya pohon menambah kesan sejuk, nyaman dan tenang. setelah 2 jam perjalanan akhirnya sampai. para peserta MOS segera turun dan berkumpul di sebuah tanah lapang setelah mendapat instruksi dari sang ketos.

                                      *****
terdapat 5 pos yang harus di datangi dan harus meminta tanda tangan anggota OSIS dari masing-masing pos dengan syarat harus menyelesaikan tantangan berupa game yang berbeda-beda di setiap pos nya.

"key ini kita mau kemana dulu?" tanya chika

"kita ke pos 1 ya, semangat semoga bisa selesain tantangan nya" keyla yang sedari tadi selalu memberi semangat teman-teman nya

sekarang mereka berlima sedang berjalan menuju pos 1, melewati jalan bebatuan dan licin jika teledor dikit aja bisa terpeleset.

"iya, semangat" jawab tegar, satu-satunya laki-laki yang satu tim dengan keyla

                                    *****
"Azka boleh minta tandatangan langsung?, aku gak mau harus kotor-kotor gini nanti badan aku gatel-gatel iwh" sudah berkali-kali nanda berkata seperti itu kepada Azka, namun tidak menuruti kemauan nya, karena peraturan tetaplah peraturan.

"sudah dibilang berapa kali sih nan, gak bisa ya gak bisa lo tetep harus lakuin dulu tantangan nya baru bisa dapat tandatangan kami" jawab Gilang kesal, yang dibalas tatapan sinis Nanda

Annoying Brother (On Going)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang