Bulan Sutena•••
Aloha 👋
Jangan lupa vote dan tinggalkan jejak, kawan.•Panti Asuhan Kasih Bunda•
Pagi ini di Panti Asuhan Kasih Bunda. Kedatangan sepasang suami istri bersama anak lelakinya, yang berumur 3 tahun.
Kadatangan mereka pagi ini ingin mengadopsi anak perempuan yang berumur belasan tahun. Kebetulan di Panti Asuhan Kasih Bunda, hanya tersisa satu anak, usianya 17 tahun.
Haikal dan Tamara bahagia mendengarnya. Ingin sekali melihat a anak tersebut setelah bu Afni, pemilik panti menceritakan bahwa anak ini selain baik, juga cantik dan pintar.
Selang beberapa menit obrolan mereka berakhir. Seorang gadis berseragam putih abu-abu, tiba di ambang pintu.
Bu Afni menyuruhnya masuk lalu membiarkan dua tamunya ini menjelaskan.
"Jadi begini, sayang. Saya dan suami saya ingin mengadopsi kamu," kata Tamara penuh hati-hati.
Melihat raut wajahnya anak itu seperti tidak senang.
"Tapi, Bulan betah di sini," jawabnya.
Bulan, memeluk tubuh bu Afni. Dia tidak ingin berpisah dengan bu Afni juga adik-adik di panti.
Bu Afni, mengelus rambut Bulan, begitu lembut. Bu Afni memberi pengertian pada Bulan.
"Jika Bulan menjadi anak mereka maka semua mimpi dan cita-cita Bulan bisa Bulan raih dengan mudah," ucap bu Afni.
Tanpa Bulan sadari Rizky, anak Haikal dan Tamara, memainkan jari Bulan yang lagi nganggur.
Bulan sedikit kaget. Melihat itu adik kecil yang imut dan menggemaskan. Bulan mengambilnya. Membiarkan Rizky duduk di pangkuannya.
"Tu, adik nya aja suka sama, Bulan. Jadi Bulan, mau kan?" Bu Afni memastikan lagi.
Haikal dan Tamara senang sekali melihat kedekatan Rizky dan Bulan.
Akhirnya Bulan pun mau menjadi anaknya Haikal dan Tamara. Tidak berlama-lama Bu Afni menyuruh Bulan mengemaskan pakaian dan barang yang ingin Bulan bawa.
Kepergian Bulan sore ini menjatuhkan air mata bu Afni. Pasalnya bu Afni sayang sekali dengan Bulan.
***
KAMU SEDANG MEMBACA
Bulan Sutena
Fiksi RemajaSejak kecil tidak mengetahui siapa orang tuanya. Tinggal di panti asuhan dan mendapatkan pendidikan. Membuat Bulan tumbuh menjadi anak yang pintar. *** "Tuhan sudah mengatur rencana kapan dan di mana aku bisa bertemu ayah dan ibu." Bulan yang sudah...