Sudah berapa lama berdiam diri di atas tempat tidur? Mata bengkak, wajah kusam, rambut awut-awutan. Penampilan yang kacau. Hal buruk apa yang telah kamu lalui sampai kamu terlihat seperti seseorang yang baru saja dihisap jiwanya. Apakah akhir-akhir ini proses hidup menjadi lebih berat daripada biasanya?
Bangun dari tidurmu sekarang! Apakah kamu ingin menghabiskan masa mudamu dengan tidur, berleha-leha meratapi luka hanya karena beberapa hitungan kecewa?
Sudahi sedihmu, kita mulai dari awal lagi. Jangan takut, kamu tidak sendiri. Bayangkan seberapa luasnya dunia ini, kamu hanya bagian kecil dari orang-orang di luar sana, yang hidupnya jauh lebih berat dan sulit.
Tuhan itu adil, jika permasalahanmu sekecil potongan kue, maka di luar sana akan selalu ada orang yang mungkin sudah atau sedang menghadapi permasalahan sebesar loyang kue yang masih utuh dan belum tersentuh.

KAMU SEDANG MEMBACA
MERANGKUL LARA (COMPLETE)
Non-FictionKamu mungkin tidak baik-baik saja, tapi kamu akan terbiasa kemudian melupa. 🐣: 14 Juli 2022 🐥: 12 Februari 2023