#29 APA TUJUAN HIDUPMU?

96 9 0
                                    

Berdirilah di depan cermin, lihat pantulan diri di sana secara menyeluruh. Aku yakin, ada banyak hal yang ingin kamu sampaikan pada diri sendiri. Angkat tanganmu dan letakkan tepat di mana hati berada.

Apa tujuan hidupmu? Hatimu tahu, hanya saja luka sudah terlanjur menutupi seluruh fungsi indramu, rasa sakitnya mengacaukanmu. Selain itu, bukankah penampilanmu juga terlihat sangat kacau? Kamu kehilangan cinta untuk dirimu sendiri.

Sudah berapa lama kamu mengisolasi diri dari dunia luar? Kamu mungkin hampir melupakan, bagaimana rasanya sengatan matahari pada kulitmu, kamu mungkin lupa bagaimana sibuknya ingar bingar di luar sana, dan kamu mungkin lupa pada dirimu sendiri, pada caramu hidup.

Kamu sedang tidak baik-baik saja, kalau ingin menangis sekali lagi, tidak apa-apa. Setelahnya, berjanjilah pada diri sendiri untuk kembali menegakkan bahu dan menunjukkan pada dunia bahwa kamu adalah manusia kuat.

MERANGKUL LARA (COMPLETE)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang