19 | SABAR

79 13 0
                                    

”Kesabaran itu ada dua macam: sabar atas sesuatu yang tidak kau ingin dan sabar menahan diri dari sesuatu yang kau ingini.” - Ali bin Abi Thalib

**********

”Ketahuilah bahwa sabar, jika dipandang dalam permasalahan seseorang adalah ibarat kepala dari suatu tubuh. Jika kepalanya hilang maka keseluruhan tubuh itu akan membusuk. Sama halnya, jika kesabaran hilang, maka seluruh permasalahan akan rusak.” - Ali bin Abi Thalib

**********

“Telanlah amarahmu sebab kau tidak pernah menemukan minuman yang dapat meninggalkan rasa lebih manis dan lebih lezat daripada itu.” - Ali bin Abi Thalib

**********

“Sifat pemarah adalah musuh utama akal.” - Ali bin Abi Thalib

**********

“Kemarahan dimulai dengan kegilaan dan berakhir dengan penyesalan.” - Ali bin Abi Thalib

**********

“Sisihkan gelombang-gelombang kerisauan dengan kekuatan kesabaran dan keyakinan.” - Ali bin Abi Thalib

**********

Sabar adalah kunci kesenangan.

**********

Sabar adalah benteng dari kefakiran.

**********

Sabar adalah keberanian.

**********

Kesudahan sabar adalah positif dan menyenangkan.

**********

Sabar termasuk salah satu sebab kemenangan.

**********

Sabar adalah kendaraan yang tidak akan menjatuhkan pengendaranya.

**********

Menanggung kesombongan kehormatan lebih berat daripada menanggung kesombongan kekayaan, dan kehinaan kefakiran menghalangi seseorang dari kesabaran, sebagaimana kebanggaan kekayaan mencegah seseorang dari berbuat adil.

**********

Menanggung beban adalah kuburan aib.

**********

Sabar ada dua, yaitu: sabar terhadap apa yang engkau benci, dan sabar terhadap apa yang engkau sukai.

**********

Buanglah darimu segala kesusahan yang menimpamu dengan kesabaran yang teguh dan keyakinan yang baik.

**********

Sesungguhnya di antara perbendaharaan kebajikan adalah sabar terhadap segala musibah dan menyembunyikan musibah itu.

**********

Orang yang bersabar pasti akan meraih keberuntungan, meskipun itu diperoleh setelah waktu yang lama.

**********

Bagi setiap bencana pasti ada batas yang berakhir padanya, sedangkan obatnya adalah sabar terhadapnya.

**********

Kesabaran yang teguh akan memadamkan api nafsu.

**********

Seandainya kesabaran berbentuk seorang laki-laki, pasti dia adalah seorang laki-laki yang saleh.

KATA - KATA ALI BIN ABI THALIB Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang