Berikut apa yang akan kita bahas:
1. Sequel & Tips
2. Prequel & Tips
3. Spin Off & Universe
---
1. Sequel & Tips
Mudahnya, sequel merupakan apa yang terjadi sesudah cerita utamanya. Sebagai contoh, Ada Apa Dengan Cinta 2 merupakan sekuel dari Ada Apa Dengan Cinta.
Tips menulis sequel:
- Berikan konflik baru yang berbeda dari sebelum-sebelumnya
- Anggap buku pertamamu sebagai backstory sequelmu, tidak usah menjelaskan apa yang terjadi sebelumnya secara berlebihan
- Silakan menambahkan tokoh baru, dan jangan sungkan untuk "menghilangkan" tokoh yang sudah ada
- Identifikasi apa yang membuat cerita sebelumnya menarik, kemudian aplikasikan pula ke sequel-mu
- Tidak apa jika genre-nya sedikit bergeser dari cerita sebelumnya
2. Prequel & Tips
Sama dengan sequel, hanya saja apa yang diceritakan terjadi sebelum cerita utama! Contohnya, film Minions merupakan prequel dari Despicable Me.
Tips menulis prequel:
- Pastikan fakta-fakta di ceritamu konsisten dengan cerita utama
- Sajikan bagaimana karakter utamamu berkembang dari awal hingga titik mulai cerita utamamu
- Berikan jawaban-jawaban dari pertanyaan yang belum terjawab di cerita utama
- Prequel bisa saja terjadi jauh sebelum cerita utamamu, seperti beratus-ratus tahun yang lalu (sangat bisa diaplikasikan untuk cerita fantasi ataupun fiksi ilmiah)
- Fokus memberikan informasi yang belum diketahui sebelumnya oleh pembacamu
3. Spin Off & Universe
Spin off menceritakan tokoh yang bukan merupakan tokoh utama cerita sebelumnya. Contohnya Birds Of Prey yang bercerita tentang Harley Quinn merupakan spin off dari Suicide Squad.
Universe yang dimaksud di sini adalah beberapa cerita yang di mana latarnya berada di satu dunia (universe) yang sama. Contoh filmnya adalah Marvel Cinematic Universe, yang di mana film-filmnya merupakan Captain America, Iron Man, dan lain-lain.
Perlu dicatat juga bahwa ciri-ciri dari sekuel, prekuel, dan spin off adalah mereka terjadi di universe yang sama dengan cerita utamanya.
---
Referensi:
- https://studioantelope.com/perbedaan-sequel-prequel-remake-reboot-dan-spinoff/
- https://www.writersdigest.com/write-better-fiction/7-rules-writing-sequels
- https://www.helpingwritersbecomeauthors.com/how-to-write-a-sequel
- https://mythcreants.com/blog/five-tips-for-telling-prequel-stories/
KAMU SEDANG MEMBACA
Materi Kepenulisan
Non-FictionHalo! Buku ini merupakan rangkuman materi yang sebelumnya telah di sampaikan di channel Telegram Odd Universe. Odd Universe merupakan tempat untuk siapapun yang ingin belajar menulis dengan tujuan memperkenalkan "dunia" mereka melalui karangan. Sem...