Pada dasarnya... Manusia bukan satu-satunya makhluk yang menghuni dunia ini
jin? Hantu? Monster? Siluman? di berbagai penjuru dunia ini orang menyebut para makhluk tak kasat mata ini dengan berbagai nama
Namun kami menyebut mereka Anomali, Sejatinya mereka ada di sekitar manusia, namun tidak semua orang dapat menyadari keberadaan mereka
hanya orang-orang dengan Energi batin besar dapat melihat keberadaan Anomali, sejak dulu manusia sering bekerjasama dengan Anomali, ada yang ingin berbuat baik, ada juga yang ingin memanfaatkan kekuatan Anomali untuk kepentingannya sendiri
dikisahkan terdapat sebuah pusaka yang bisa membuat manusia menguasai semua Anomali tanpa terkecuali
Benda itu disebut...
"KITAB PENAKLUK ARWAH"
***********
Pagi harinya... Di sebuah kota kecil bernama Abhipraya yang terletak di sebuah pulau kecil bernama sama yang ada di antara pulau Bali dan pulau Jawa.
Terlihat seorang gadis berambut hitam panjang sepunggung kini tengah merenggangkan tangannya ke atas, lalu bersiap bangun dari tidurnya sembari melihat jam.
"Ya ampun! Udah jam segini! gawat! kalo ga buru-buru bisa telat ini?!" panik Grace sesaat setelah terbangun sambil melihat jam dinding di kamarnya.
segera ia melompat dari kasurnya dan dengan terburu-buru ia bergegas untuk mandi dan siap-siap berangkat menuju sekolah.
Beruntung, ketika sampai di sekolah masih banyak siswa dan siswi yang baru tiba dan saat dia kembali mengecek jam di tangannya masih 5 menit lebih awal dari bel masuk.
"Fyuuh, hampir aja gue telat," gumam gadis itu sambil melangkah masuk ke dalam lorong kelas, dan menghampiri kedua temannya yang berdiri di tengah lorong sekolah.
"ini dia basis kita Grace Alexandra! tumben hari ini ga telat kamu?" sindir sonya, gadis berambut kemerahan yang mengenakan kacamata dan tampak tersenyum menyindir gadis itu.
"btw Grace! Lu mesti lihat ini deh!" ucap Linda seorang gadis feminim, berambut panjang se punggung, dan wajah lembut yang tengah menghampiri dia sembari menunjukkan layar hapenya saat didekati oleh Grace.
"Ape nih? lu dapet gebetan baru lagi?" tanya Grace sambil tersenyum iseng, tapi saat melihat apa yang ada dalam layar hape itu, ekspresinya berubah. Nampak saat ia menatap Sonya, gadis itu hanya tersenyum dan membenarkan posisi kacamatanya.
"Video Cover lagu Science 24 udah 100k Views!?" ucap gadis itu semangat diiringi teriakan di belakang mereka, dan saat ketiganya menoleh terlihat seorang gadis tomboy, berambut pendek yang sedang tercengang menatap layar hape itu lalu menatap ketiga sahabatnya bergantian selama beberapa saat.
"Ga sia-sia ya kita latihan sebulan, mana kemaren pas syuting retake udah berapa kali tuh? kayaknya ada 50kali" ucap Sonya sambil sedikit tertawa senang.
"ingat gaes jangan jumawa dulu! ini baru awalnya, kita harus latihan lebih giat lagi!, dua minggu lagi festival musik Abhipraya kita harus tunjukin kemampuan terbaik kita! Science 24 SEMANGAT!" teriak Grace menyemangati ketiga temannya.
"Ya!!!" jawab ketiganya kompak.
Tak lama mereka pun akhirnya tiba di kelas, dan duduk di kursi masing-masing, Della dan Linda di kursi paling depan, dan Grace dan Sonya di belakangnya.
"Eh btw gue denger dari wali kelas, ada murid pertukaran pelajar loh di kelas kita," bisik Della pada Grace dan Sonya.
"Oh ya? Dari sekolah mana?" tanya Sonya penasaran.
KAMU SEDANG MEMBACA
Grace dan Kitab Penakluk Arwah
FantasyGrace, gadis SMA yang bercita-cita menjadi musisi terkenal bersama bandnya, secara tidak sengaja terikat dalam takdirnya sebagai penjaga kitab penakluk arwah. Walau menolak, namun tetap saja Grace berada dalam bahaya karena keberadaan kitab penakluk...