PANPROS IKEST MP

114 1 4
                                    

Panitia Prospek atau yang bisa kita singkat "PanPros" adalah kakak, dan juga keluarga kedua bagi kita anak rantauan, mereka yang senantiasa selalu memperhatikan kita khususnya para mahasiswa baru, serta selalu menjadi garda terdepan. menjadi kakak yang memegang tanggung jawab yang besar membuat mereka kadang lelah, cucuran keringat mereka membawa seribu kelancaran dalam persiapan ospek, kadang telat makan, telat tidur demi memastikan adik adik tingkatnya tetap terjaga.

Panitia prospek berjasa besar dalam terlaksananya kegiatan serta program-program dalam prospek selama empat hari. Saat pertama kali datang menjadi mahasiswa baru, saya pribadi sangat terkesan dengan lingkungan kampus yang sangat ramah dan responsif, mulai dari pendaftaran hingga kegiatan ospek ini, banyak juga program beasiswa yang dapat membantu kami untuk melanjutkan cita-cita.

Sebagai mahasiswa baru saya sangat merasa bangga menjadi junior baru dari kakak-kakak pendamping dan panitia IkesT muhammadiyah palembang. Berkat kalian, acara ospek bisa berjalan dengan sangat baik. setiap tetes keringat yang kakak-kakak lakukan hingga hari ini akan bernilai kebaikan. Bahkan dari semua rangkaian kegiatan saya sangat terkesan dan sangat amat kagum dengan kekompokan para kakak tingkat serta panitia panitia, kalian juga menjadi panutan bagi kami untuk kedepannya, kalian yang selalu sabar menghadapi sikap kami yang mungkin menjengkelkan, ataupun bikin kesal tapi apapun yang terjadi kalian tetap ada untuk kami.

Tak pernah ada kata lelah untuk kalian yang berjiwa semangat, tak ada kata putus asa untuk kalian, apapun itu, seberat apapun kalian tetap menjalani dengan senyuman manis yang kalian tunjukan, para perjuangan kalian para panitia dalam menyukseskan prospek ini sangatlah amat berjasa yang tak ternilai harganya, sungguh kalian adalah panitia yang akan selalu kami kenang. kenangan menyenangkan, menegangkan, mengesalkan dan berbagai emosi lainnya terpatri sudah di ingatan.

sebesar hati, dengan banyak ucapan terima kasih untuk panitia panitia serta kakak tingkat yang ikut serta dalam kelangsungan prospek 2023 ini, terima kasih telah mebimbing kami selayaknya adik kalian sendiri, menasehati dengan lembut jika kami salah, memarahi jika yang kami lakukan itu salah, memberi arahan selama 4 hari melaksanakan ospek.

Aku yakin bahwa tidak hanya kami sebagai peserta yang merasa lelah. Semua panitia yang telah menyiapkan kegiatan ini dari jauh-jauh hari pastinya merasa lebih lelah. Atas semua kerja keras kakak panitia, saya ucapkan terimakasih. ternyata cerita orang tentang betapa buruknya prospek yang menjadi ajang balas dendam panitia itu tidak lah benar, tapi saya juga tidak tahu apakah ini adalah sebuah kebudayaan ataupun kakak kakak yang telah berhasil mentiadakan hal itu. Kakak yang selalu berhasil mengayomi kami membantu serta membimbing kami tanpa meminta imbalan, kalian hanya meminta untuk di hargain atas segala jerih payah yang kalian lakukan, kalian hanya meminta untuk di dengarkan, kadang saat sedang capek capekny ketika ada kalimat "Permisi kak," dengan senyuman indah itu membuat yang tadinya tidak semangat menjadi semangat. Terlepas dari itu kalian adalah panitia panitia hebat!

Ditanya soal dampak apa yang didapatkan selama empat hari penuh ini. yang saya rasakan selama mengikuti prospek yaitu lebih disiplin. Adapun contoh kecilnya seperti saya yang biasanya sulit bangun pagi, kini terbiasa bangun lebih awal menunaikan salat subuh sebelum beraktivitas. Saya merasa seperti manusia baru yang siap menghadapi tantangan dunia. Terima kasih kakak-kakak panitiaku tercinta.

Kakak-kakak panitia, awalnya ada ketakutan didalam diriku untuk mengikuti prospek kampus, yang pertama adalah ketakutan saat melihat kegalakan yang kakak semua tunjukkan, tapi, Semua itu terbantah saat saya menjalaninya langsung. Diluar apa yang saya pikirkan, kakak panitia sebagai kakak selalu memberikan motivasi seeta dukungan pada kami semua agar semangat dan betah untuk belajar sebagai mahasiswa. Karna Setiap kesuksesan ditentukan kegigihan masing-masing dalam belajar.

JENDELA CORETANTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang