3. Thailand

15 4 2
                                    

Hari ini Anvaya sudah berada di Krung Thep Maha Nakhon, ada yang tau itu dimana? Yaps benar banget, Bangkok-Thailand.

Sawadee kha, Anvaya kha.

Udah cocok belom jadi orang thai? Kali ini Vaya akan kulineran disalah satu tempat terkenal dibangkok, yaitu Icon Siam.

Icon siam adalah market place terbesar di asia, didalamnya banyak pusat perbelanjaan dan berbagai kuliner.

Saat langkahnya masuk kedalam, matanya langsung berbinar seperti melihat bintang-bintang dilangit.

Vaya berjalan menuju sook siam plaza tempat dimana kuliner berada, katanya ditempat ini menyediakan kuliner dari 77 provinsi dithailand, jadi kalau kesini kalian tidak perlu pusing-pusing milih.

Banyak sekali menu-menu yang dijual, Vaya sudah ngiler melihat kanan-kiri. Vaya memutuskan membeli beberapa makanan yang sudah ia idam-idamkan saat masih berada diindonesia.

Vaya membeli mango sticky rice, kata temanya buah-buahan dithailand itu rasanya berbeda, lebih enak. Jadi dia kepo banget.

Setelah itu ia berjalan kembali membeli beberapa makanan dan thaitea tentunya.

Bisa dibilang Vaya ini jadi tidak sengaja ikutan fomo solotrip, tapi sebenarnya ini karena keadaan juga yang mengharuskan dirinya healing untuk sementara waktu.

Sekarang ia duduk anteng menikmati beberapa makanan yang ia beli, sebenarnya jalan-jalan sendiri itu tidak seburuk yang ia pikirkan, asal ada duit semuanya aman. Betul apa betul?

Dulu rasanya ia tidak pernah merasakan berada ditempat ramai seorang diri, disisinya selalu ada Bian atau tidak Galen. Dulu waktu masih kecil mindsetnya berfikir kalau sendirian itu namanya tidak punya teman dan kasihan sekali. Tapi nyatanya itu tidak seburuk itu, malah ternyata lebih enak kemana-mana sendirian begini.

Vaya menikmati makananya sambil melihat orang berlalu lalang didepanya, banyak sekali aktifitas yang ia lihat dari balik mata cantiknya.

Seharusnya dari dulu ia mulai mencoba pergi sendirian seperti ini, biar rasanya tidak sesepi ini.

Setelah ini Vaya akan menuju ke Jodd Fair Night Market, jodd fair tuh banyak ternyata gak cuman ada satu, tapi yang bakal didatengin Vaya nih ya masih seputar tempat kuliner. Vaya tidak sabar ingin makan dancing shrimp. Lagi-lagi karena ngiler liat tiktok.

Dancing shrimp sendiri tuh sebenernya rujak, cuman pakai udang kecil yang masih mentah yang diambil dari aquarium langsung, setelah jadi Vaya disuruh kocok dulu biar bumbunya kecampur merata.

Dasarnya Vaya memang suka yang kecut asem pedes jadi saat makan dancing shrimp dia cukup kuat dengan bumbu yang lumayan strong rasanya. Sensasi meletup-letup dari udang yang masih hidup dimulutnya bikin geli dan aneh.

Tapi anehnya Vaya cocok sama rasa ini, padahal saat teman-teman kantornya mencoba beli katanya ada yang sampai muntah karna rasa yang tidak familiar dilidah orang indo.

Setelah itu Vaya mencoba lagi membeli salad thailand dari bahan-bahan ikan mentah seperti udang kepiting dan teman-temanya. Vaya masih gak kapok mulutnya terus mencoba makanan ini dan itu.

Penutupnya ia membeli jus segar dari buah-buahan yang dicampur, untuk menetralisir olahan yang sudah seperti gado-gado diperutnya.

Hari ini dirinya cukup puas, besok ceritanya ia akan menuju tempat-tempat wisata. Vaya pulang menuju hotel tempat ia menginap.

Saat sudah selesai mandi dan siap-siap untuk tidur tiba-tiba ada notifikasi masuk. Vaya menaikan sebelah alisnya, ternyata Bian.

Bian
Lo ke thai?

Kamu telah mencapai bab terakhir yang dipublikasikan.

⏰ Terakhir diperbarui: Sep 18, 2023 ⏰

Tambahkan cerita ini ke Perpustakaan untuk mendapatkan notifikasi saat ada bab baru!

What are We? || Jung JaehyunTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang