"SAAAA INI BENERAN???" Tiba-tiba Acel berteriak.
"Kok bisa Cell??" Tak hanya Acel yang kaget Khansa pun ikut kaget melihat notifikasi tersebut.
"Gua lemes banget sa,tolong! Terimakasih ya Allah"
"Yaelah cel cel"
"Bantu gua pilih adat nikahan ya sa,sekalian wo mana ya yang bagus dan bertanggung jawab?"
"Bocah edan"
Memang sangat alay sosok Acel ini,baru di follback Instagram saja heboh nya minta ampun.
"Yaudah buru konfir cell,keburu kak Arsya berubah pikiran"
"Oh iya ya" Dengan tangan gemetar acel membuka aplikasi Instagramnya lalu mengkonfirmasi akun tersebut. Setelah itu ia langsung menutup kembali aplikasi itu.
"Gua ga mau buka Ig dulu lah sa, masih deg-degan jantung gua"
"Sakarepmu cel"
____________________________________________________________________________
Di sisi lain tepat nya di kelas 12 MIPA 3 segerombol laki-laki sedang berkumpul di kursi paling pojok.
"Wa,ini temen cewek lu?" Sambil menunjukan salah satu akun Instagram.
"Iya,kalo ga salah Acel namanya" Jawab Dewa. Yaps itu akun instagramnya Arsellina Nugroho atau Acel.
"Kenapa?" Tanya Satria.
"Gapapa,dia cuman minta follback" Jawab Arsya.
"Trus lu follback?" Tanya Nanda.
"Iya"
"SERIUS?" Semua yang ada di situ kaget dengan jawaban Arsya.
"Kalian kenapa sih?kok kaya kaget gitu,biasa aja kali"
"Gimana ga kaget biasanya nih ya kalo ada yang follow ga pernah tuh lu follback kecuali kalau lu kenal,pasti cel cel ini cantik ya sya?" Goda Satria.
"Biasa aja,dia nya Dm gua" Jawab Arsya dengan santai.
"Berani juga tu cewe" Lirih Dewa.
"Jangan buka buku baru kalau belum tutup buku lama ya sya" Nasihat Nanda.
Arsya pun hanya terdiam mendengar nasihat Nanda. Lagian siapa juga toh yang mau menjalin kasih,pikirnya.
____________________________________________________________________________
Di kediaman keluarga Nugroho kini mereka sedang berkumpul di ruang keluarga. Mereka sedang berbincang-bincang dan bersenda gurau.
"Aku keren banget ga sih,Yah Bun?"
"Keren apa nya gitu doang mah Abang juga bisa" Jawab Almer.
"Diem deh bang,Abang tuh ga di ajak"
"Loh orang Abang ada di sini berarti Abang berhak dong berpendapat" Elak Almer.
"Terserah Abang wae ah,oh iya Yah Bun menjelang acara tujuh belasan nanti mungkin adek pulangnya telat mulu,soalnya selalu ada rapat perwakilan kelas".
"Iya sayang yang penting selalu kabarin orang rumah ya, biar bunda dan ayah ga khawatir " Jawab Keana.
"Siap Bun".
"Bun ke pasar malem yu?kayaknya street food mantap nih" ajak Almer.
"Coba tanya Ayah" jawab Keana.
"Gimana Yah?"
"Gaskeunn,semuanya ambil jaket dulu sana" Jawab Zikri.
"Asiapp".
***
Keesokan paginya,Acel sudah siap dengan seragam Pramuka nya. Setelah selesai menyiapkan peralatan sekolah nya ia segera turun untuk sarapan.Sesampainya di dapur,ia langsung menyapa seluruh anggota keluarga.
"Selamat pagi semua"
"Pagi sayang"
"Pagi" jawab Almer.
"Tumben singkat banget bang?masih marah sama aku karena kerak telor Abang aku habisin?" Tanya Acel.
"Ngga"
"Maaf ya bang,nanti aku beliin deh kalo aku ke pasar malem lagi"
"Pret.... Ga percaya Abang "
"Yaudah,kalo ga percaya"
"Udah udah,sarapan dulu" lerai Zikri.
Mereka pun melanjutkan sarapannya.
Setelah selesai sarapan mereka membereskan alat makan masing-masing."Kamu mau berangkat bareng siapa?Ayah atau Abangmu? Tanya Zikri.
"Aku bareng Zana Yah,bentar lagi Dateng kok" jawab Acel.
"Kalo gitu Ayah berangkat duluan ya, Assalamualaikum"
"Waalaikumsalam, hati-hati Ayah"
Tak lama kemudian datanglah seorang lizana dengan mobil Ayla kuning kesayangannya.
Tin...Tin...
"Ayo cel,dah siang"
"Gamau masuk dulu?"tawar acel.
"Lain kali deh cel,nanti kejebak macet"
"Yaudah kalo gitu,gua pamit dulu sama bunda sebentar ya"
"JANGAN LAMA-LAMA CEL" Teriak Zana.
Akhirnya mereka pun sampai di parkiran sekolah tanpa ada drama macet di jalan.
"Tuh temen lu cel bareng cowok nya" tunjuk Zana pada Khansa yang baru saja turun dari motor besar Dewa.
"Biasalah na,orang kasmaran emang begitu" jawab Acel sambil terkekeh.
"Yaudah yuk ke kelas"
"SA DULUAN YA" Teriak Acel pada Khansa di parkiran motor.
Khansa yang mendengar teriakannya sahabatnya pun hanya bisa menggelengkan kepalanya.
KAMU SEDANG MEMBACA
Arsel
Short StoryArsellina Nugroho menjatuhkan hatinya pada sosok pria yang memiliki nama Arsya Putra Dirgantara