bagian 6 : teman baru

624 66 9
                                    

Selamat membaca 👉🏻⭐👈🏻

---------------------------------------

Bel sudah berbunyi 10 menit yang lalu, sunoo mengamati suasana kelasnya yang tenang padahal belum ada guru yang masuk dan ia sadar ada beberapa orang di kelas melirik ke arahnya diam-diam. sunoo paham betul kalau ia jadi pusat perhatian, yaa karena mereka semua yang ada di kelas adalah saksi bisu pembullyan yang sunoo alami selama ini.

Dan keadaam ini memberi sunoo ide, ia akan membuat semua orang berpihak kepadanya tentu dengan berbekal cerita novel yang sunoo ingat.

Tak lama seorang siswa berperawakan tinggi dengan kacamata bulat bertengger di hidung mancungnya masuk ke dalam kelas.

"Hari ini ada rapat, guru tidak masuk. Ada tugas, saya tulis di papan tulis" Ucap siswa bernama jisung, sebagai ketua kelas tentu ia harus menyampaikan pesan sang guru. Wajah tanpa ekspresi itu sudah menjadi makanan sehari-hari bagi orang-orang yang ada di kelas sunoo.

sunoo melirik orang Yang ada di sebelahnya, ia ingat dia bernama Daniel remaja tinggi berwajah bule yang terus menundukan kepalanya enggan bertatapan dengan sunoo. sunoo menopang dagu lalu menatap ke arah Daniel membuat yang di tatap berkeringat dingin.

"Kamu tau tidak? Sunoo hilang ingatan" Tanya sunoo langsung di angguki Daniel yang terlihat semakin gugup atau bisa di bilang ketakutan.

"Kenapa keliatan takut? sunoo kan gak gigit" Tanya sunoo pura-pura polos.

Daniel berusaha menenangkan diri, ia terus menghembuskan napas panjang berusaha agar anxiety (gangguan kecemasan) nya menghilang "Ng- nggak papa.. Karena kamu hilang ingatan, aku Daniel" Ucap Daniel seraya mengulurkan tangannya, mengajak berkenalan lagi.

sunoo sedikit terkejut karena di novel Daniel akan terus menjadi kucing penakut dan berusaha tidak berhubungan dengan sunoo, hal itu karena trauma yang di torehkan oleh para pembuly sunoo. Namun kali ini berbeda, Daniel yang mengenalkan dirinya sendiri terlebih dahulu.. Apa mungkin karena sunoo masuk sekolah lebih cepat di banding cerita novel Dan mengajak nya berbicara?

sunoo tersenyum lebar, ia menjabat tangan Daniel dengan semangat "hai Daniel, mohon bantuannya yaa Kenalin lagi sekolah ini ke sunoo, sunoo kan gak tau apa-apa sekalang" Ucap sunoo tanpa melunturkan senyuman sedikit pun di angguki Daniel canggung.

Setelah mengobrol singkat seputar lingkungan sekolah, sunoo dan Daniel pun mengerjakan tugas yang sudah selesai jisung tulis di papan tulis.

🗝🗝🗝🗝🗝🗝🗝

Bel istirahat berbunyi begitu nyaring, membuat siswa bersorak senang lalu berhamburan keluar kelas menyisakan beberapa siswa termasuk sunoo dan Daniel.

"Daniel gak ke kantin?" Tanya sunoo riang, mood nya begitu baik ketika ia selesai mengerjakan semua tugas yang di berikan karena perasaan nostalgia dan bisa sekolah lagi benar-benar membuat sunoo bahagia.

"Nggak, aku bawa bekal" Jawab Daniel seraya mengeluarkan kotak bekalnya.

"Sama dong, sunoo juga bawa bekal tadi di masakin kak jay. Mau makan baleng? Tapi sama bang Liki juga?" Ucap sunoo masih sangat riang.

Daniel terlihat berpikir, dan akhirnya menganggukan kepala meng-iyakan ajakan sunoo. Tak lama setelah itu riki masuk ke dalam kelas sunoo bersama ke 2 temannya yang sunoo tau bernama hyunjin dan shotaro.

"Haii dedek gemess" Sapa hyunjin sangat friendly di balas sunoo dengan senyum manisnya.

"sunoo ayo makan di halaman belakang" Ajak riki di angguki sunoo senang.

transmigrasi sunooTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang