""Negara Utara"
࿇࿇࿇Cerita ini sendiri akan di undur sejenak dari beberapa tahun yang lalu, masa-masa Negara Timur diserang oleh Negara Utara.
......
Laksa atau Negara Utara pertama kali datang pada tanggal 2 Januari 1259. Menggunakan kapal-kapal besar dan mendarat pada Negara Raga-tepatnya di Lo'ok. Tujuan utama Negara Laksa ialah untuk mencari Pala- Sebutan rempah-rempah dengan bahasa Raga. Dikarenakan kekayaan alam-ciri khas Negara Timur sendiri sangatlah tinggi, dan disitulah Pala sangatlah melimpah ruah.
Pala sendiri dapat digunakan sebagai bumbu dapur ataupun juga bisa dibuat sebagai obat-obatan. Pala sangatlah sulit ditemukan pada Negara Selatan. Harga Pala sangatlah mahal dan juga selalu dicari-cari.
Makanya kerena itu Negara Laksa jauh-jauh datang menuju Negara Raga, dengan tujuan untuk berdagang atau membeli Pala kepada Negara penghasil Pala tersebut. Selama bertahun-tahun Negara Laksa terus datang menggunakan Kapal-kapal Mereka untuk membeli Pala kembali.
Laksa mengetahui potensi besar dari penjualan Pala tersebut ke Negara tetangga lain, apalagi kebanyakan Negara-negara besar ialah Negara sub-tropis, kebanyakan Negara sub-tropis memiliki masalah mengenai harga-harga Pala yang semakin lama semakin mahal di Negara sendiri. Ini dikarenakan langkanya Pala pada setiap Negara.
Laksa menawarkan pada pihak Aja untuk bekerja. Negara Laksa ingin menjualkan Pala ke Negara-negara lainnya. Itu sangatlah menguntungkan bagi Raga, apalagi Laksa berjanji menjualnya dengan harga yang sangat mahal. Laksa memiliki perusahaan Dagang milik Mereka sendiri, apalagi Laksa sudah membangun perusahaan dagang tersebut ke setiap Negara. Para Aja tak keberatan, asalkan mereka dapat untung. Lalu semua semua sepakat.
Laksa kemudian mendirikan perusahaan dagang bernama international trading company (ITC) letakkan berada di Kasha. Tujuannya untuk menjualnya hasil Pala kepada Negara lain, juga di Negara sendiri.
ITC, sebagai pusat perdagangan semua Negara lambat lanun menjadi semakin kuat. ITC diberi hak istimewa oleh Pemerintah Mereka sendiri yaitu memonopoli perdagangan Negara, khususnya Negara Raga sendiri karena sudah ditandai oleh pemerintah Mereka sendiri.
......
Tanggal 5 Januari 1261, ITC tak hanya terfokus pada perdagangan. Akan tetapi memperluas wilayah kekuasaan ITC. Awalnya ITC masih dianggap baik oleh Masyarakat Raga, akan tetapi lama kelamaan ITC menjadi sedikit keterlaluan. ITC bahkan berani ikut campur urusan politik kerajaan.
Lama-lama, kehadiran ITC Laksa yang awalnya hanya ingin berdagang kemudian menjadi penjajah. Mereka menerapkan sistem paksa, tujuannya agar Raga tetap tunduk pada Mereka.
Maka setelah itu terjadilah perlawanan yang panjang. Keluarga Aja sendiri pun ikut dalam melawan kembali Negara Laksa tersebut. Paja ke-19 pun ikut serta memerangi Laksa menjadi sebagai pemimpin pasukan.
Akan tetapi setiap perlawanan selalu gagal. Laksa sangat kuat, di tahun-tahun tersebut Negara Laksa menjadi puncak dari Negara lain. Beberapa hal yang membuat Laksa terus menang: Persenjataan yang lebih bagus, Strategi yang matang, Raga disaat itu terkena beberapa konflik antara kelima wilayah.
......
Tanggal 1 Agustus 1266, keadaan semakin kacau. Pemimpin tertinggi- Paja serta Maja kalah, lalu pemimpin tertinggi diubah menjadi pemerintah Laksa sendiri. Salah satu keluarga Aja tewas, Ia adalah orang yang akan menjadi Paja ke-20 nanti. Serta yang paling penting ialah Rakyat Raga semakin miskin tahun ketahun disebabkan Laksa terus memonopoli perdagangan Raga.
Raga membuat suatu organisasi sendiri yaitu, organisasi L. Kegunaannya untuk melawan Laksa. Dengan diam-diam Organisasi L mengadakan pertemuan pada malam hari dengan beranggotakan lima orang terpenting.
Pertemuan itu membahas akan perlawanan yang mereka mau lakukan nanti, perlawanan mengusir ITC dari Negara. Bersama dengan rakyat yang juga ingin ikut serta membela tanah air Mereka sendiri. Di sana keluarga Aja sendiri pun ikut dalam perlawanan itu, karena merasa bersalah sudah membiarkan ITC menjadi berkuasa di Negara Mereka.
.....
Perang besar-besaran terjadi, membuat banyaknya nyawa yang gugur. Lagi-lagi semua tak dapat ditahankan. Raga melawan ITC Laksa dengan waktu berbulan-bulan. Laksa bukanlah lawan yang mudah tapi bukan juga lawan yang sulit. Laksa kalah telak pada tanggal 28 September 1266.
Sebenarnya bukan hanya karena Raga yang menyerang laksa saja. Akan tetapi pihak luar juga, dia adalah Negara Selatan-utama dan juga Negara besar lainnya. Pemimpin dari Negara Selatan sendiri membuat keputusan yang sangat-sangat beresiko besar, pertaruhan yang sangatlah gila. Mereka akan memulai memajukan Negara, sambil juga memperluas wilayah dengan menjajah Negara-negara di sekitar.
Berita akan kekalahan Laksa menyebar hingga kesemua Negara, hanya saja yang ditulis ada koran Dunia Negara Selatanlah yang menyerang, bukan Negara Timur. Negara Selatan seolah-olah ingin menunjukkan taring Mereka setelah sekian lamanya bersembunyi.
࿇࿇࿇
Info
-Bahasa Raga, beberapa contohnya seperti Paja, Maja, Pala, serta yang lainnya.
-Sebelum Negara Utara singgah ke Negara Timur, Negara Utara sudah berdagang atau membeli Pala pada Negara lainnya. Hanya saja entah kenapa sebabnya Negara Utara pindah haluan menuju Negara Timur.
-Kebanyakan didunia cerita ini Negara-negara adalah sub-tropis. Jadi sangatlah langka kalau Negara tersebut adalah Negara tropis.
-ITC sebagai pusat perdagangan Negara.
-Negara Utara sebenarnya sangatlah kuat, hanya saja karena terdesak setelah Negara Selatan menyerang, mereka kemudian kalah.
-Singa yang tertidur dapat menjadi sebutan untuk Negara Selatan.
-Disaat suatu Negara lebih tinggi dari Negara yang seharusnya terus menjadi yang nomor satu, maka Negara tersebut harus segera mempertanggungjawabkan semua.࿇࿇࿇
Prolog 3 Selesai
KAMU SEDANG MEMBACA
MASALAH
Ficción GeneralSemua rahasia disembunyikan, Kebenaran ditutup oleh sejarah, Sejarah yang di hapus seolah-olah 'tak sengaja dihilangkan, Lama-lama sejarah hilang dan dilupakan. Namanya Radja, salah satu pejuang kemerdekaan, Namanya tercoreng karena suatu kesalahan...