Prolog

138K 5.1K 37
                                    

28 July 2013

Ini bagian paling penting dari sebuah jurnalku, jadi harap kalian membacanya.

Aku gak pernah mengharapkan apa-apa dari kalian. Maksudku, aku gak sepicik itu. Aku emang bukan dari orang atas, bangsawan, dan what evernya. Tapi aku masih punya harga diri buat gak nyuri barang-barang kalian.

Siapa pencurinya? Aku gak tau. Gak mau tau.

Aku juga gak pernah berharap dapat simpati dari kalian. Masalahnya, bukan aku yang nyari simpati, tapi kalian yang nyari itu dari aku tanpa sadar.

Agak ngena ya? Ya, udah, lah. Itu 'kan kenyataan.

Dari sejak pertama aku menginjakkan kaki di lantai marmer kalian, aku sadar kok buat berubah. Aku mau ngaku ke orang-orang kalo aku dari keluarga miskin.

Tapi buat apa? Apa dengan begitu mereka perduli sama aku? Dengan rasa kasihan mereka akan memberiku uang? Harga diri gue terlalu tinggi buat menerimanya.

Jadi intinya;

1. Aku gak nyuri barang kalian.

2. Aku gak nyari simpati dari kalian

3. Aku dari pertama, mau ubah sifatku yang setinggi langit.

Masalahnya;

1. Kalian nuduh aku nyuri.

2. Kalian minta simpati dariku tanpa kalian sadari.

3. Kalian ternyata jahat, ya. Aku gak mungkin ngaku-ngaku ke orang begini, "HEY GUE ORMIS LOH! GUE ORMIS !!!"

Are you out of your mind, BUDDY ?

Dulu lo bilang, kita bakal jadi sahabat setelah kejadian yang dulu.

Tapi apa?

Gue gak lebih dari sekedar babu masak lo.

Oke, curcol dikit.

Bye, dengan ini, Tiberon Liza Ferrenoca keluar dari rumah neraka.

*

[PS]

JANGAN LUPA kasih Hillary makan siang, menunya kali ini nasi goreng tanpa udang karena dia alergi (kalau kalian lupa). Aku sudah berjanji. Kalian tahu sendiri, aku akan pergi.

Tolong, ya. Jaga rumah.

Aku sayang kalian.

---

Hai, perhatian!

Sekarang Eddenick, ABCD Love dan Topsy-Turvy telah dihapus dari akun gue ini karena alasan sesuatu.

Three Words judulnya telah diganti menjadi Unsaid.

The Overweight Princess telah diganti menjadi (Fat)e.

SS artinya Sisterhood-Series.

Terimakasih atas perhatiannya:)

ST [4] - Tibby's JournalTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang