Bukalah kalau lo lagi ketawa-ketawa karena surat kaleng

497 60 5
                                    

Hai, Ganindra, akhirnya bertemu dengan akhir pekan lagi, ya.

Dan untungnya gue bersyukur saat eskul jurnalistik membuka sesi surat kaleng. Gue tahu kalau lo selalu senang untuk membaca surat kaleng yang dikirimkan secara anonim dari para murid SMAN XYX. Guru pun juga tidak kalah kekiniannya dengan mengirim dan membalas surat kaleng dari para murid dengan kalimat satire.

Inilah contoh yang bisa gue ambil, berhubung gue juga enggak tahu siapa yang bersangkutan dalam contoh surat kaleng ini, tetapi ini lucu, Ndra.

Dari : Aku yang bantuin kamu saat UTS

Untuk : KK OSIS MIA 3

"Kak, jangan lupain aku yang tukeran soal sama kamu terus aku ngerjain soal kamu hingga nilai bahasa Inggris kamu 93,33. Aku tahu karena nilai kamu dipajang di mading, loh."

Dan tiba-tiba gue iseng baca komentar yang berada di surat kaleng tersebut.

Salman Parawansa : Kayaknya gue tahu ini buat siapa....

Salman Parawansa : (et)Fadhillah Nawangsa

Quanika Ardiningrum : Gila lo, Dhil, selama ini... rupanya....

Shidqi Ramadhan : Eh buset

Audya Mumtaz : Udah bilang makasih, belum? Kasian gue sama adik kelasnya....

Fadhillah Nawangsa : MY LOVELY FANS (at)Salman Parawansa, (at)Quanika Ardiningrum, (at)Shidqi Ramadhan, (at)Audya Mumtaz

Salman Parawansa : cot

Hingga pada akhirnya gue kesambet apa sampai ikut-ikutan mereka untuk merencanakan surat kaleng super spesial ke akun tersebut untuk ditunjukkan ke lo, Ndra.

Dan Pelangi Akan Hadir Selepas Hujan Deras #Wattys2017Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang