Cara Memasang Stiker

6.4K 394 160
                                    

Ada banyak kampanye di Wattpad, dan tiap kampanye biasanya punya stiker mereka masing-masing. Kalau kamu bingung cara memasang stiker, selamat! Bab ini ditulis untukmu.

Cara yang akan didemonstrasikan di sini ada tiga: online tanpa perlu mengunduh dan instalasi aplikasi tertentu, offline di smartphone tapi harus instalasi aplikasi, dan offline menggunakan aplikasi Photoshop CS6

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

Cara yang akan didemonstrasikan di sini ada tiga: online tanpa perlu mengunduh dan instalasi aplikasi tertentu, offline di smartphone tapi harus instalasi aplikasi, dan offline menggunakan aplikasi Photoshop CS6. Kalau kamu tidak punya aplikasi Photoshop, jangan khawatir, selama kamu punya aplikasi editing untuk foto kamu masih bisa menggunakan aplikasi itu untuk pasang stiker -- sayangnya kami tidak bisa kasih tahu caranya.

Yuk kita mulai!

Alat dan Bahan:
1. Sampul cerita
2. Stiker kampanye (untuk mengunduh stiker: buka link, klik kanan -> save image. Lewat ponsel: long press -> save image)

Tambahan:
1. Koneksi Internet
2. Aplikasi Photo Editor

Cara I - Online
1. Buka http://picmonkey.com/
2. Klik Edit, buka dokumen berisi foto sampul ceritamu
3. Klik logo kupu-kupu, klik Your Own
4. Buka dokumen berisi stiker kampanyemu
5. Sesuaikan ukuran dan penempatannya di sampul
6. Voila! Sampul dengan stiker kampanye jadi!

Cara II - Smartphone Offline
1. Install aplikasi edit foto di ponselmu. Yang aku pakai untuk demonstrasi adalah Pixlr
2. Buka aplikasi Pixlr, pilih Photos, pilih sampul ceritamu
3. Dari menu Tools (logo dua lingkaran tumpang tindih) pilih Double Exposure
4. Pilih stiker kampanyemu
5. Sesuaikan ukuran dan penempatannya di sampul
6. Abrakadabra! Sekarang sampulmu punya stiker!
Peringatan: Kadang stiker yang diunduh lewat smartphone mendadak enggak transparan. Pastikan stikermu berlatar transparan kalau enggak nanti ada latar hitam/putih kotak di sekitarnya.

Cara III - Offline
1. Buka aplikasi Photoshop
2. Klik File kemudian Open sampul ceritamu
3. Klik File (lagi) lalu pilih Place...
4. Buka dokumen berisi stiker kampanyemu
5. Sesuaikan ukuran dan penempatan stiker di sampul
6. Ta-da! Selamat, kamu sudah ikut kampanye!

Gampang, kan? Selamat masang stiker ke sampul kalian! Mohon diingat: Stiker WIA Indonesia dan Written In Action hanya untuk cerita-cerita bergenre Aksi, Fiksi Ilmiah, Petualangan, dan Fantasi

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

Gampang, kan? Selamat masang stiker ke sampul kalian! Mohon diingat: Stiker WIA Indonesia dan Written In Action hanya untuk cerita-cerita bergenre Aksi, Fiksi Ilmiah, Petualangan, dan Fantasi. Di luar keempat genre tersebut tolong hubungi moderator sebelum memasang stiker. Trims!

Enggak yakin ceritamu termasuk genre yang kami sebutkan? Lihat deskripsi singkat masing-masing genre di bab berikutnya!

Apa Itu  #WrittenInAction?Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang