Sajak_04

656 5 0
                                    

• Derita Penantian •

Hening tak bertamu
Hitam pekat menempel
Belasan perjalanan
Kian mendekat

Hangatnya mentari
Muncul begitu pelan
Angin laut yang segar
Kicauan burung berkeliling
Tak setara dengan saat ini

Pesisir kuning yang lembut
Diukirnya nama kalian
Kerinduan tahunan
Memunculkan keburaman

Duduk, berdiri, duduk
Tak sendiri namun sendiri
Menanti suara takdir
Penantian yang menyiksa

Ujung jembatan
Secercah harapan
Kian mendekat
Haru Biru
Mulai keluar

#karyasendiri

Sajak KehidupanTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang