1

1.1K 28 4
                                    

Didedikasikan kepada akirajunimasa yang telah memilih pasangan Cristian Rivaldi dan Nakamura Yuki dalam Sang Casanova London untuk cerita kedua Lost in Love series. Terima kasih atas dukunganya pada seri Lost in Love: Married by Accident . Selamat membaca...
************************************************************
Dia berdiri disana, memakai gaun bridesmaid peach meskipun Cristian tidak melihat buket bunga yang ia pegang saat prosesi tadi. Ya, meskipun bisa dikatakan wanita itu tidak memiliki tinggi seperti para model teman istri Kay, wanita itu cukup mungil. Tidak secantik para model yang hadir disini, tapi cukup manis bagi Cristian, tingginya pun tidak lebih dari sepertiga lengan Cristian, tapi itu tidak menyurutkan rasa penasaran yang Cristian miliki.

Sikap acuh yang gadis itu tunjukkan pada para model wanita yang menjadi teman Maggie membuatnya sedikit tertarik. Dia bukan seorang model Cristian yakin akan hal itu, selain tinggi wanita itu yang tidak terlalu memadai, ia juga bukan dari kalangan sosialita atau seseorang yang berhubungan dengan entertainmen. Cristian mengenal hampir semua para model maupun wanita sosialita. Katakan terima kasih atas pesonanya yang seperti kumbang yang tidak bisa ditolak para bunga atau karena para sahabat karibnya yang notabene adalah pengusaha papan atas, fotografer dan pegolf professional yang bisa mendatangkan para wanita dengan mudahnya, menarik mereka bagi magnet dan mengundang mereka dengan kartu kredit yang bisa mereka berikan. Siapa yang bisa menolak pesona mereka berlima.

Alexio Cristolakis, Xander Graham, Kay Calderon, Adrian Taylor dan dirinya Cristian  Rivaldi merupakan kaun jet set yang terkenal karena sifat playboy mereka. Meskipun secara pribadi, Adrian adalah yang paling 'suci' dan julukannya hanya diantara mereka adalah The Monk. Alexio, jangan bilang kalau seperti Adrian. Alexio sama seperti Cristian namun berbeda satu level dengannya. Kay Calderon yang lebih memilih untuk memiliki 'sertifikat' terlebih dulu diantara mereka dan Xander yang memiliki rahasia yang ia pendam sendiri. Sedangkan Cristian adalah yang paling parah dari mereka, Sang Casanova itu adalah julukan para wartawan ketika menggambarkan dirinya di kolom gosip.

Berdiri disebelah Xander, Cristian masih mengamati wanita Itu, Yuki, begitulah Maggie memanggilnya. Sehari sebelum pernikahan Kay menghubungi Cristian, dan mengatakan akan ada sedikit perubahan. Yep, tentu saja berubah pasangan Cristian telah diganti, bukan model italia yang berhasil ditaklukannya dua hari yang lalu, tapi seorang gadis asia yang sekarang duduk dimeja kurang lebih lima meter darinya.

"Jadi apa kau mengenalnya?", Cristian bertanya pada Xander yang berada didekatnya sembari menunjuk pada meja Yuki. yang sangat tidak Cristian duga adalah reaksi Xander yang menatapnya penuh ancaman.
"Sebaiknya jaga juniormu tetap ditempatnya", ancam Xander seraya berjalan pergi menuju meja Yuki. Bersamaan itu, Cristian melihat Tuan dan Nyonya Calderon yang baru berjalan menuju meja yang sama dan melihat mereka berbincang-bincang.

Berjalan mengikuti Xander, Cristian mencoba memilah ingatannya. Baru kali ini Cristian melihat Xander marah padanya karena komentarnya terhadap para wanita. Tidak mungkin jika Yuki dan Xander pernah bertemu, jika dirinya sendiri belum pernah melihat Yuki sebelumnya. Maggie dan Kay masih berdiri disana sedang Xander, Cristian bisa melihat Xander langsung menarik kursi dan duduk disebelah wanita yang sedari tadi duduk dimeja tersebut dan berbincang dengan Yuki. Namun baru saja Xander duduk wanita tersebut berdiri dan pergi setiba Cristian dimeja mereka.

"Ada apa.dengan mereka? Apa mereka saling mengenal?" Cristian bisa mendenvar Mavgie dan Yuki bertanya berurutan.
"Mereka memiliki kepentingan pribadi", mendapat tatapan bertanya dari istrinya, Kay menjawabnya dengan ringan, "menyangkut diri masing masing.", lanjutnya. "Cristian, bisakah nanti kau membantuku?", tanya Kay, kini perhatiannya teralih pada Cristian yang menatap Yuki.
"Ya, tentu zaja" jawab Cristian enteng tanpa mendengar bantuan apa yang dibutuhkan Kay dan masih menatap Yuki.

Merasa diperhatikan seseorang, Yuki mencari asal perasaan aneh yang dirasakannya dan tatapan itu berasal dari Pria yang kini duduk disebelaHnya, yang menjadi pasangannya saat berada di altar dan yang baru saja menjawab permintaan Kay tanpa menunggu Kay menyelesaikan kalimatnya.

Suara pembawa acara menghentikan sebagian besar kegiatan yang terjadi diacara tersebut. Dimulai dari memanggil nama Kay dan Maggie dan mempersilahkan mereka berdansa, lalu Yuki bisa mendengar pembawa acara mempersilahkan para groomsmaid mengajak gadis pilihannya untuk berdansa. Tanpa menunggu lama, pria yang menjadi pasangan Yuki langsung menyambar tangannya dan menarik Yuki ke lantai dansa.
"Jangan salah paham, aku hanya ingin menghormati Kay dan kau adalah wanita terdekatku.", jelas Cristian santai.
Yuki masih menatap Cristian tajam, menilai kejujuran kata-kata pria yang langsung mengait tangannya untuk berdansa. Tak ingin terjebak pesona pria itu Yuki mengalihkan pandangannya dan tertuju pada soaok wanita dibalut dalam knee-lenght dress kuning berada dalam pelukan pria yang Yuki yakini adalah teman Kay yang lain.
"Jangan alihkan perhatianmu pada pria lain sweetheart" bisik Cristian dan mendapatkan perhatian Yuki kembali meskipun itu hanya tatapan tajam dan dengusan kesal. "Perhatianmu saat ini hanyalah aku" bisiknya lagi. Yuki bisa merasakan jemari pria itu berjalan di punggungnya, mengusap pinggangnya. Yuki masih bisa menolerir dua tindakan itu tapi tidak dengan satu ini. Tangan Cristian berhenti di bokong sintal Yuki dan meremasnya pelan. Cristian pikir Yuki menyukainya seperti gadis-gadis yang sudah ia taklukan sebelumnya karena wanita itu turut tersenyum membalas senyumannya.

Namun ia tidak menyangka apa yang ia dapatkan setelah itu, Cristian merasakan punggung tangan kiri Yuki di punggung tangan kanannya, mengait jemari tangannya dan menekuknya kearah luar. Cristian hanya bisa mengumpat menahan sakit dalam hatinya.
"Lepaskan, jika kau masih ingin jarimu bekerja.", bisik Yuki tajam.
"Bagaimana aku bisa melepasmu, jika kau masih mengunciku sweetheart", balas Cristian dengan snyum seringai diwajahnya. Yuki langsung melepas kunciannya dan mendorong Cristian pelan. Cristian masih berjalan dibelakangnya menyentuh pinggangnya ringan. Yuki mengira jika Cristian sudah kembali bersikap sopan padanya dengan mengantarnya kembali kemeja dimana ia dusuk tadi. Tapi nyatanya tidak, ketika bebwrapa tamu pria menghampiri Yuki untuk berdansa kembali, Yuki menolak mereka dengan halus tapi tidak dengan Cristian, dengan tatapan tajam dan tiga kata ajaib membuat para pria itu pergi. Bukannya mendapatkan ucapan terima kasih justru ia mendaptkan tatapan tajam Yuki.

Kini Cristian benar-benar yakin jika Yuki adalah tipe gadis yang berbeda dengan para wanita yang mudah ia taklukan. "Fire bird" gumam Cristian. Panas ketika disentuh dan galak, tapi Cristian yakin jika Yuki bisa memanaskan ranjangnya.

Sang Casanova LondonKde žijí příběhy. Začni objevovat