Melupakanmu

23 1 0
                                    

Entah kenapa,
Saat hujan turun,
Aku memikirkanmu.
Bukan memikirkan keadaanmu sekarang,
Tapi memikirkan bulir-bulir kenangan kemarin.

Walaupun aku tahu,
Kenangan yang kamu berikan adalah,
Ketidaksengajaan yang kamu lakukan.
Tapi aku menerimanya.

Lalu aku bertanya pada diriku,
Kepada siapa kamu akan memberikannya secara tulus?
Aku mencari jawaban itu,
Meskipun tidak ada guna.
Rasa penasaranku lebih besar dari rasa maluku.

Suatu saat,
Aku menemukannya dengan tidak sengaja.
Ternyata,wanita itu orang yang aku kenal.
Mulai saat itu,
Aku melupakanmu.

Bersama KataTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang