Waktu berjalan dengan sangat cepat. Nisa sangat tidak sabar untuk menunggu hari esok, karena keluarga kecil itu akan mulai berpetualang Mencari Unicorn.
"Papa, itu apa?" Tanya Tya menunjukan wajah bingungnya saat suaminya membawa sebuah kotak.
"Kayak semacam tanduk, tadi adek menemukannya pas lagi main salju"
"Ooh"
"Anak anak udah pada makan belum ma??"
"Ini masakannya baru Mateng. Anak anak ayo kesini, makan dulu sayang." Teriak Tya sambil menaruh masakannya ke atas meja
"Yeay, makan!" Teriak Nisa kegirangan
"Pa, mulai cari Unicornnya kapan??, Aku ga sabar." Tanya Tasya
"Besok"
Semuanya pun terkejut dan bersorak senang.
"Ayo, dimakan dulu habis itu kalian tidur ya biar besok ga kesiangan?"
"Iya ma"
***
"Mama aku bawa tas ga?" Tanya Nisa
"Bawa aja, kamu bawa cemilan ya?"
"Siap ma"
"Abang sama Kaka bawa perlengkapan kalian sama makanan, biar mama sama papa bawa perlengkapan yang lain?"
"Ok ma" jawab Dino dan Tasya serempak
"Papa ayo, pa"
"Sebentar papa cari baterai kamera dulu, kamu sama anak anak masuk mobil dulu aja" ucap Dirga sedikit berteriak.
Tya hanya menghela napas nya
"Ayo ma"
"Lama banget" ucap Tya kesal
"Ya maaf, tadi kan ada yang hilang"
"Ck, yaudah ayo. Kelamaan nanti"
***
Keluarga kecil itu sudah sampai di pegunungan yang sangat indah, banyak kicau burung seolah bernyanyi, dan pepohonan yang rindang. Juga terdapat beberapa hewan liar berkeliaran.
"Kita harus naik gunung lagi, soalnya Unicorn itu ga gampang untuk di cari."
"Iya pa semangat"
Dirga pun mengangguk, dan semangat mengendarai mobil itu
"Waah ada kuda"
"Tapi lagi membelakangi kita, warnanya putih jangan jangan-"
Tepat saat Tasya ingin menyelesaikan kalimatnya kuda itu berbalik, ada nada kecewa pada keluarga kecil itu. Akhirnya mereka memutuskan untuk beristirahat sejenak.
Sorry ya guys sedikit banget, part selanjutnya lumayan banyak kok. Ditunggu ya
Next : 24-03-18