Ketika berada didekatnya jantung berdetak tak karuan, apa ini yang dinamakan jatuh cinta?
~ Sheylla Nur Raiska
^^^
Suasana kantin, seperti biasanya. ramai tapi tanpa ada keributan
dan kerusuhan yang dilakukan
oleh murid murid."Ilaaaa, Ilaaa woiii," teriak Rina teman sekelasnya Ila.
Ila menoleh. "Ha? Apasi Rin?" ia menjawab dengan raut wajah
yang kesal."Lo tuh ya, gue panggil dari tadi enggak nengok nengok, ngeliatin apasi lo?
"Bawel deh, lo liat deh cowok
yang disana," ucap Ila menunjuk cowok yang sedang duduk di kerumunan cowok cowok hits di sekolah"Iya, kenapa emang? Jangan
jangan lo suka sama kak Arsya
ya?" ledek Rina."Haa? Tungu tunggu. Kak arsya? Maksud lo? Tanya Ila bingung.
Rina menarik nafas dan membuangnya perlahan.
"Iya kak Arsya, emang kenapa?
Dia kan ketua mading sekolah
kelas XII ipa-1"."APA? Demi apa lo Rin? Kok gue
baru tau, berarti dia kakak kelas
kita ya?" Tanya Ila kaget"IYA BAWEL,"
"Ohhhhhhhhhhh," ucap Ila nada panjang.
Ila melihat deretan meja di
pojok sana, ada Arsya dan teman-
temannya namun tetap ia
memasang muka tanpa ekspresi seperti biasanyaKalau dilihat-lihat Arsya memang ganteng meskipun memiliki muka yang datar, entah terlihat dingin
atau memang cuek. Tapi mengingat kejadian kemarin, Arsya tidak
terlihat cuek, hanya saja memang
irit bicara."Woi la," Rina melambai-lambai tangan di depan muka Ila yang
sedang bengong.Ila kembali fokus, "Ah, kenapa Rin?"
"Udah yuk balik ke kelas" Ajak
Rina lalu mereka berdua berjalan menuju ke kelas.
***
Kelas XI ipa-3--Kelasnya Sheylla. Sedang free class, tidak ada guru
yang datang ke kelasnya, jadi
murid murid asik bermain handphone, teriak teriak, lari-
larian, tertawa, dan kegiatan-
kegiatan lainnya."Ilaa, lo masih ada utang curhat
sama gue" ucap Rina"Curhat apasi? Tentang arsya ha?" balasnya
"Iya, cepetan ceritain, kepo ni gue"
1 detik, 2 detik, 3 detik
....
....
...."RINAAA, ILAAAAA, TEMAN
KALIAN YANG CANTIK INI DATANGGGG" Teriak kencang
dari suara pintu kelas."Woy kalian kangen enggak sama gue? Maap ya tadi gue enggak
istirahat bareng kalian, biasalah
Deri kan pengen istirahat bareng
gue juga, maap deh ya gue udah niggalin kalian" ujar Lisa yang di Sambut dengan pukulan buku
dari tangan Rina.Mereka bertiga bersahabat dari
kelas 10, ila sebangku dengan rina sedangkan lisa dengan Savia. Eh jangan lupa, Savia juga sahabat mereka cuma ia hari ini sedang
tidak masuk. ila dan temannya berencana pulang sekolah nanti
akan mampir ke rumah Savia, menanyakan kenapa hari ini
dirinya tidak masuk sekolah.
