Bully

35 1 0
                                    

Seperti kata orang.. bahwa perasaan pada dasarnya ada untuk diungkapkan. Bukan untuk di pendam dan menjadi beban dalam hati.. karena perasaan bukan untuk di sembunyikan. Begitulah yang aku lakukan ke Nilam..
Namun, seperti yang ku khawatirkan dulu.. setelah aku mengungkapkan perasaanku tiba-tiba saja friendzone kami jadi hancur dan membuat ia malah semakin menjauhiku.. ada apa sebenarnya?? Apakah cinta memang seperti itu? Pada awalnya dia membuatku terbang hingga menggapai bintang.. namun ketika aku hampir menggapainya dia lalu menghempaskanku ke dasar  samudera yang paling dalam.

Rumor bahwa aku menyukai Nilam ternyata tersebar begitu cepat di kampus.. bahkan senior yang juga adalah kekasih Nilam mungkin Sudah Tau.. tapi aku masih bertanya-tanya siapa sebenarnya senior yang berhasil merebutnya dariku?

***

Pagi itu, Masih diselimuti sebuah kabut tebal di sebuah ruangan pojok kampus, aku duduk sambil menatapi hpku berharap ada yang ngechat. Jadwal kuliahnya memang padat, datang pagi pulang sore..

Sontak aku melihat banyak orang menghampiriku.. Tak jelas aku menatap wajah orang-orang itu yang Jumlahnya mungkin sekitar 5 orang. Tanpa mengucap sebuah kata salah seorang dari mereka menarik baju di bagian leherku lalu mengeroyok an memukulku sampai babak belur.. sebuah darah Tumpah di pagi yang berselimutkan embun. Sontak aku ingin berteriak perihal apa masalahku? Mereka hanya berkata kepadaku "jangan dekati Nilam lagi"

Mungkin ini adalah fase dimana yang kuatlah yang mampu berkuasa.. Tapi sebenarnya siapa sosok 5 orang itu? Mungkinkah salah satu dari mereka juga menyukai Nilam? Jika dia memang kuat seharusnya kita bertarung satu lawan satu..

Mungkin begini ketika kita menyukai bidadari yang juga disukai banyak orang..
Akan kucari sosok orang itu dan akan kubuktikan dengan siapa sebenarnya dia bermasalah.

Introvert ZoneTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang