«Prolog»

3.7K 210 26
                                    

Bagaimana jika seorang cewek tomboy bertemu dengan cowok feminim? Hah, itu terlihat lucu bukan? Bukan pula menjadi alasan mereka tidak bisa bersatu. Karena pada akhirnya mereka saling jatuh cinta.

Disclaimer© Masashi Kishimoto
/Romance, komedi, friendship/
Story by arenayaaa_
»Prologue«

Uzumaki Naruto, Uchiha Sasuke, dan Shimura Sai. Tiga pemuda yg berasal dari keluarga terpandang di Tokyo, Jepang. Salah satu kota yg terkenal dengan hingar bingar dan keramaian didalamnya. Menjadi orang terpandang bukanlah hal yg mudah, salah satunya bagaimana mereka membiasakan diri dgn sikap sopan, kalem, dan ramah.

Mereka adalah anak yg penurut, tidak suka membangkang dan pecicilan. Tak hanya pada sifat, tapi juga pada penampilan mereka yg terkesan selalu rapi, bersih, wangi, dan bahkan melebihi seorang gadis yang sedang berbunga-bunga. Tapi kembali pada dasarnya bahwa mereka tetap LAKI-LAKI.

Mereka berstatus sebagai mahasiswa resmi dari Technology Tokyo University, atau Universitas Teknologi Tokyo. Mereka ber-tiga adalah sahabat yang kebetulan mengambil jurusan yang sama pula.

[Uzumaki Naruto]
-20 tahun, anak tunggal Namikaze Minato dan Uzumaki Kushina. Rajin, sopan, ramah, tampan, dan sayangnya ia tak bisa bela diri.

[Uchiha Sasuke]
-19 tahun 10 bulan, bungsu Uchiha, kalem, tenang, sedikit ketus, lebay juga kadang, cool, banyak fansnya, tapi doi doyan make up. Katanya biar tetep gans, dan itu wajar menurutnya.

[Shimura Sai]
-20 tahun, anak angkat Shimura Danzo, ramah, pendiam tapi sekali nya ngomong kek Boncabe, pro bikin orang kesel, ahli seni, dan sangat berpengalaman dibidang fashion dan design.

Ini adalah perjuangan mereka ketika seluruh aset dan fasilitas yg dimiliki mereka dicabut, seperti atm, mobil, dan barang mewah lainnya. Karena orang tua mereka telah menitipkan mereka di Desa terpencil bernama Konoha. Jauh dari keramaian dan hingar bingar seperti Tokyo.

Mereka dititipkan pada keluarga Hyuga, Haruno, dan Yamanaka. Ke-3 keluarga ini adalah sahabat yg sudah seperti saudara dgn ayah Naruto, Sasuke dan juga Sai. Meski ke-3 keluarga ini hidup berkecukupan tapi mereka memilih hidup sederhana.

-o0o-
Trio tomboy, mungkin itu julukan yg pantas disandang Hyuga Hinata, Haruno Sakura, dan Yamanaka Ino. Pasalnya ke-3 gadis ini memiliki berbagai kebiasaan dan sifat yg justru berbanding jauh dengan kenyataan.

Mereka adalah seorang gadis, tentu saja. Tapi, bagaimana jika sikap dan penampilan mereka lebih cenderung seperti anak laki-laki? Begitulah kenyataannya, tapi kembali pada dasarnya bahwa mereka tetaplah PEREMPUAN.

Mereka adalah satu dari mahasiswi Konoha University, Universitas kecil namun terkenal dgn siswa-siswinya yg berprestasi. Tapi apalah daya, Hinata, Sakura, maupun Ino memiliki kemalasan tingkat akut. Mereka bukanlah juara kelas ataupun anggota Osis. Mereka hanya 3 gadis yg terkenal bandel, nakal, pecicilan, dan tentu saja cukup cuek dalam urusan cinta dan laki-laki.

[Hyuga Hinata]
19 tahun, anak Hyuga Hiasi, cantik sih iya, manis juga, mandiri banget, tapi brandalan, kadang suka ikut tawuran, dan dia udah sabuk hitam alias jago bela diri.

[Haruno Sakura]
19 tahun, cantik jelas, lumayan sombong, ceria, tangguh, pecicilan, badgirl dikit, dan gak doyan make up sama sekali.

[Yamanaka Ino]
19 tahun, cantiknya natural, cute, ramah, idaman cowok lah, licik, pakaian paling berantakan, doyan make up sih, tapi gak fashionable bagett.

Ini adalah perjuangan mereka untuk menyadarkan ke-3 pemuda tadi agar menjadi selayaknya laki-laki. Juga perjuangan mereka untuk berubah lebih feminim dan anggun.

Ketika Hinata satu atap dengan Naruto, Sakura satu atap dengan Sasuke, juga Sai yang satu atap dgn Ino. Suasana penuh debat, candaan, tawa, atau mungkin kekesalan pasti pecah didalamnya. Belum juga kisah cinta tidak jelas dan rumit yang membuat mereka bingung dalam bertindak. Semuanya akan selesai disini, 'Boys or Girls (?)'

TBC
[Tunggu Bagian Celanjutnya😸]
.
.
.
.
.
.
.
.
.
.
.
.
.
.
.
.
.

Haii! Boys or Girls udah revisi nih!

Semoga suka ya!
Jangan lupa vote dan comment 😆 Prolognya sengaja pendek.
Tapi chap selanjutnya pasti 1K word lebih

Gimana nih covernya menurut kalian? Gatau, aku tiap lihat suka aja apalagi sama ekspresi Sai sama Ino🤣

See you dichap depan👋
With love❤
Arenaya!

#Revisi_16.05.2020

Boys Or Girls (?)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang