Kringgg!!! Kringgg!!!!!
Sekitar pukul 09:30 bel istirahat berbunyi dengan suara khas nya di sekolah. Bu Sandra dan siswa kelas XI IPA 1 memutuskan untuk berjeda sejenak untuk beristirahat.
Sedangkan Angga dan Aldo masih tetap berdiri dan menghormati bendera yang berkibar di udara. Bu Sandra pun menghampiri mereka berdua yang sedang asyik dibuat tontonan oleh para siswa yang lain.
"Kalian berdua, silahkan kembali ke kelas dan setelah istirahat kalian kerjakan tugasnya di depan kelas ya!!" Ucap bu Sandra
"Yesss... ter... day!!" Mereka berdua serentak.
"Kerjakan setelah istirahat berakhir!!! Bukan besokkk!!!" Bu sandra melotot
"Wahh salah faham nih, ehh bu sapa sih yang bilang besok?" Kata Angga santai
"Lah ngapain kalian bilang YESTERDAY?" bu Sandra tanya balik
"Nah kan bener apa yang kita bilang bu." Saut Aldo
"Lohh!! Yesterday itu artinya apa hah?" Bu Sandra agak sedikit emosi
"Menurut ibuk?" Jawab Angga
"Besokkkk!!!!"
"Nah tuh tau,,, yaudah kita duluan ya!" Kata Angga
Mereka berdua langsung bergegas meninggalkan bu sandra yang berada di lapangan. Sambil sedikit terkekeh dan nggak bisa mikir Angga menabrak seorang cowok di depannya.
Brakkkk...!!! Cowok tersebut menoleh ke wajah Angga. Ia langsung memasukan handphone nya ke dalam saku seragamnya bukan berarti dia langsung menghajar Angga atau marah melainkan dia sangat ramah pada Angga dan Aldo.
"Ehh sorry, Gua fokus main handphone barusan." Ucap cowok tersebut
"Ehh nggak nggak! Seharusnya gua yang minta maaf ke lo, hehe" saut Angga juga halus
"Hehe,, santai aja. Gua nggak papa kok" ucap dia tersenyum
"By the way, lo siswa baru ya. Kok kita nggak pernah liat?" Saut Aldo
"Iyaa,, gua murid baru disini baru saja 3 hari" jawabnya
"Ohh... oiya siapa nama lo?" Tanya Aldo
"Gua Kevin, klo kalian berdua"
"Rehan, gua Aldo."
"Angga"
Sudah lama mereka ngobrol di sepanjang lingkungan sekolah, Angga dan Aldo berpamitan untuk memasuki kelas mereka. Begitu pun dengan Kevin. Kelas Rehan tepat bersampingan dengan kelas Angga dan Aldo yaitu kelas XI IPA 2.
Saat di dalam kelas mereka berdua merasa sumuk (panas) dengan keringat mereka yang bertetesan. Dengan muka lelah mereka berdua duduk selonjoran di atas meja dengan mengipas ngipaskan badannya menggunakan buku.
"Ini kelas atau neraka ya panas banget!" Kata Angga
"Ngga, nyalain kipasnya dong!!" saut Aldo sambil mengipaskan badannya menggunakan buku.
"Emang lo kagak tau apa? Kipas angin dikelas kita udah pada rusak, syukuri aja lah!" Jawab Angga
"Alhamdulillah kipasnya rusak" syukur Aldo
"Nggak gitu juga gila!" Ketus Angga
"Hufft, padahal udah 2 tahun loh kita sekolah sini, boro boro di renovasi, kipas aja kagak ada" kata Aldo
"Ngomel muluk lo kek bunda" kata Angga
Angga turun dari meja dan melangkah menuju cewek berkulit putih yang duduk di kursi depan ditemani oleh sebuah novel di tangannya.
Tanpa berkata apapun Angga langsung cepat mengambil sebuah minuman di dalam botol yang berada di atas meja cewek tersebut.
Cewek tersebut bernama Silvi, bertubuh pendek, berkulit putih dan memakai kacamata.
"Ehh ehhh ehh!!!" Kata Silvi kaget melihat minumannya di saut oleh Angga.
"Glekk... glekkk... glekkk" Angga meminum minuman tersebut sampai habis
"Nih gua balikin, gosah cemberut gitu!" Kata Angga sedikit terkekeh
"Ihhh,,, itu jamu datang bulan gua Anggaa!!!" Kata Silvi kesal
"Hah??? Huwekkk,,," Angga langsung terkejut mendengarnya.
Terlihat Dea dan Revi tertawa melihat Angga meminum jamu datang bulan milik Silvi tersebut.
"Hahahaha!!! Mangkanya jadi orang itu jangan rakus Angga Setyawan hahaha" ledek Dea
"Huwekkk,,, " Angga langsung berlari keluar kelas
"Hahaha rasain tuh cowok ngeselin" ledek Dea lagi
Dea dan Revi terus terusan tertawa di tempat duduknya, Mereka sangat asyikk dan bahagia mengobrol tentang kejadian saat Angga mengambil jamu milik Silvi.
"Sebegitu bego nya ya dia rev hahaha!" Ucap Dea tertawa
"Meski gitu dia tampan tauk.. lo sih nyia nyiain mahluk tuhan kek dia dengan cara membenci Dea hahaha" saut Revi
"Emhh iyasih rev" ucap Dea
"Ehemm... hayoo Dea!!" Revi terkekeh
"Ihh apaan sih rev ahh, ngeselin ishh sebel taukk!!" Dea kesal dengan mencubit Revi terus menerus
"Etcieee... Mulai ehemm.. sama Ang..!!" Goda revi terpotong
"Revii enggak ah ngapain sama tuh cowok ngeselin" Dea cemberut dan tidur di tangannya yang diletakan di atas meja.
Dea mengerucutkan bibirnya dengan berposisi tidur diatas tangannya. Dea sangat kesal telah digoda oleh Revi Sahabatnya.
❤❤❤
KAMU SEDANG MEMBACA
Between hate and love
Teen FictionIni menceritakan tentang kelas XI Ipa 1. Dimana kelas tersebut di pimpin oleh seorang cewek yang tegas dan super jutek kalo masalah cowok. Dan di kelas itu pun juga terdapat seorang cowok yang sangat tampan dan humoris. Dia tak lupa untuk menjala...