Prolog

3.1K 216 23
                                    

.


Pagi ini benar benar cerah. Cuaca yang sangat mendukung membuat setiap orang sangat bersemangat untuk memulai aktifitas mereka. Sama halnya dengan suasana di Seoul High School. Memang masih agak pagi, namun sudah banyak siswa dan siswi yang berlalu lalang didepan gerbang sekolah elit tersebut.

Dan disinilah Daehwi. Bersembunyi dibalik bangku taman putih yang berada di taman sekolahnya. Bersembunyi? Kenapa ia bersembunyi? Apalagi kalau bukan sedang memandangi pangerannya. Pria tinggi dengan lekuk wajah yang sempurna. Senyumannya yang bak pangeran. Dan tentu saja aura dingin yang dimilikinya. Bae Jinyoung. Akan selalu menjadi objek perhatian Daehwi, gadis berperawakan kurus nan pendek tersebut.

.

"Hahahaa bagaimana bisa seperti itu?"

"Tentu saja."

"Wah Jinyoung kau sangat hebat"

"Astaga siapa juga yang tidak suka pada Jinyoung, dia itu tampan, pintar juga"

"Hei Guanlin ah! bilang saja kau iri pada Jinyoung haha Jihoon mu itu sudah jadi milik Jinyoung sekarang hahahaha"

"yak! awas saja kau Joo Haknyeon!"

.

Percakapan yang terdengar samar. Tapi masih jelas ditelinga Daehwi. Perih. Dadanya terasa sesak. Daehwi mengerti betul isi percakapan antara beberapa orang laki laki itu. Termasuk Jinyoung didalamnya.

Mendengar kenyataan pangerannya telah menjadi milik orang lain?

Ah tidak.

Ralat.

Mendengar tunangannya telah menjadi milik orang lain?

Tentu saja terasa sesak bagi Daehwi.


Haruskah ia menyerah sekarang?


Melamun. Hanya itu yang sedari terus dilakukan Daehwi. Tak lupa kerap kali ia menghela nafas berat.

Jinyoung. Jihoon. Berkencan. Tunangan.

Empat kata itu terus memenuhi pikirannya. Jika disusun mungkin seperti ini 'Tunangannya Jinyoung, Berkancan dengan Jihoon.'

"Daehwiii!"

Daehwi terbuyar dari lamunannya kala mendengar suara cempreng itu memanggil namanya. Ia sudah tahu. Siapa lagi kalau bukan Ahn Hyeongseop.

"Ada apa?" Daehwi tampak menoleh malas. Namun dibalas dengan cengkraman tiba tiba Hyeongseop di kedua pundaknya.

"Gawat!" Oh tidak. Mata Hyeongseop seakan ingin keluar dari tempatnya. Daehwi tahu, ini pasti tentang Jinyoung. Tentang Jinyoung yang berpacaran dengan Jihoon mungkin? Daehwi sudah tahu itu. "Apa? Aku sudah tahu Jinyoung berpacaran dengan Jihoon."

"Bukan! Bukan itu! Pulang sekolah nanti, mereka akan pergi kencan!"

Mata kecil Daehwi membulat sempurna. "Apa!?"

Hyeongseop menganggukkan kepalannya cepat.

Dan Daehwi tahu apa yang harus ia lakukan sekarang.

Mengikuti mereka. Secara diam diam.

.

.

.

[02] please love me ; jinhwi ✔Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang