Mimpi yang seolah jadi pertanda sebuah kejadian...???
Dejavu???
Bukannn....
Aku juga gak paham artinya apa. Yang pasti aku selalu bermimpi kejadian aneh seperti pesawat jatuh, atau banjir besar. Dan itu sempat terjadi didunia nyata beberapa tahun lalu. (untuk pastinya aku harus bolak balik buku catatan peristiwa yg udah hampir penuh, maaf aku orang yang rajin menulis tapi cukup malas untuk membaca. Abaikan saja)
Entah kenapa semakin hari, aku juga semakin peka. Lagi diomongin dari jarak jauh pun aku bisa tau. (pliss ini bukan kegeeran atau kepedean).
Aku memang orang yang suka mencari tau. Tapi bukan untuk hal-hal unfaedah seperti itu. Jadi bahan pembicaraan orang lain itu pasti, so biasa aja dunk. Lebih baik gak usah tau, daripada harus tau. Ya oke lah kalau yang dibicarain itu kebaikan aku, tapi kalau sebaliknya? Trus aku harus emosi gitu? Dengan nyamperin mereka terus marah - marah. Seolah aku ini tembok yang mendengar pembicaraan mereka?Dan semakin buat aku yakin dalam mimpi itu adalah petunjuk adalah saat kerabat yang mengalami kecelakaan datang berkunjung ke rumah. Dimana kejadiannya sama persis dengan mimpi yang aku alami beberapa bulan sebelumnya. Bahkan posisi luka-lukanya juga sama. (aku yakin 1000% karena mimpi2 aneh itu sllu aku catat poin2 pentingnya. Walau gak mendetail).
Next, masalah ditempat kerja. Dimana bos ku menerima telpon penipuan yang kerap terjadi beberapa waktu belakangan ini. Seolah-olah terhipnotis. Bos ku dengan ringannya meluncur ke ATM terdekat. Tp aku gak mungkin bertanya itu telpon dari siapa dan mau apa kan sama bos ku? Cuma feeling ini merasa ada yang gak beres. Refleks kuminta bos ku untuk menarik dulu semua uang dari rekeningnya. Sebelum mengikuti petunjuk dari sang penipu itu. Sepulangnya dari ATM bosku tersadar, ternyata dia nyaris tertipu.
Selain itu masih banyak lagi feelingku yang terbukti bukan hanya sekedar prasangka atau menerka-nerka.
KAMU SEDANG MEMBACA
The Others
HorrorSeluruh duniaku berubah karena mereka. Gimana tidak, dimanapun aku berada, aku selalu merasa ada seseorang yang mengikutiku dari belakang. Apapun yang aku lakukan, selalu merasa ada sepasang mata yang selalu memperhatikan. RISIH, iya aku mulai gak...