(Darkah Yaa Ahlal Madiinah, Yaa Tariim Waa Ahlahaa)
-----------------------🌼-----------------------
-Darkah artinya, memohon pertolongan. Sedangkan Ahlil Madinah banyak yang menafsirkan sebagai Rasulullah ﷺ. Banyak juga yang mengertikan Ahlul Madinah adalah Madinatut Tarim (Kota Tarim).
.
Sebagaimana disebutkan oleh Habib Muhammad bin Idrus Al-Habsyi (Shohib Surabaya), beliau menjelaskan bahawa yang di maksud Darkah Ya Ahlul Madinah iaitu Madinatut Tarim (Kota Tarim).-Yaa Tarim, maksudnya bertawassul pada Kota Tarim. Tarim di jadikan tempat tawassul karena keagungannya.
Di antaranya Tarim mendapat doa dari Sayyidina Abu Bakar as-Sidq yaitu. mudah-mudahan Allah memakmurkan Kota Tarim. Keberkahan dalam airnya dan mudah-mudahan Allah menumbuhkan para wali di Kota Tarim sebagaimana tumbuhnya rerumputan.Dari doa inilah muncul para wali-wali Allah yang agung. Terlebih dengan berlabuhnya Ahlul Bait ke Tarim, maka semakin lengkaplah keagungan Kota Tarim.
-Wa Ahlaha maksudnya, tawasul pada penduduk Kota Tarim. Sebagaimana kita tahu penduduk terdiri dari tiga unsur yaitu :
1.orang laki-laki,
2.orang perempuan
3.dan anak-anak.Di setiap unsur tersebut penduduk Kota Tarim memiliki keistimewaan yang agung daripada penduduk kota yang lain.
Sebagaimana para Sholihin berkata:
ادعوا بالسادات موطنهم تريم رجالهم واطفالهم ثم حريم
“Memohonlah kalian dengan bertawasul pada para pemimpin yang ada di Kota Tarim baik para laki-laki dan anak-anak Kota Tarim atau kepada wanita-wanita Tarim.”
--------------🌹🌹🌹--------------
KAMU SEDANG MEMBACA
Tareem alghana
SpiritualTentang Tarim untuk pencintanya, Bila disebut nama Tarim sang pecinta yang tidur akan bangun, Tarim bila disebut kaum ulama tarim hati yang mati akan hidup, Tak terasa air mata mengalir dipipi. Karena mereka mengajar dan memberi kalam dengan ama...