Rindu menggenangi sukmaku
Hampir tidak sisakan ruang, mengikis kesadaran akan yang lain
Tapi kau bilang "Rindu lagi-rindu lagi"
Bodo amatlah, sebab rinduku tetaplah rinduku
tidak boleh kau halangi, meskipun kamulah rindu itu
Ia dibawa udara kedalam ruang sukmaku yang paling pojok
Tidak bisa keluar, terjebak hingga terpaksa berkembang biak
Beranak-pinak ramaikan desa pojok itu
Semakin lama aku biarkan warga rindu desa pojok itu berekspedisi
Hingga mereka temukan jantung dan otakku, kemudian menjajahnya
Ahk...begitu sulit merdeka dari jajahan rindu akan engkau, kekasih.
-Dhon Is Back 28/02/20
KAMU SEDANG MEMBACA
Sebuah catatan realitaku
No Ficción"Tidak banyak yang ingin disampaikan buku ini hanya cerita-cerita yang di khawatirkan usang karna saya terlalu banyak tualang.Dan terkadang hidup ini hanya perkara membuang dan dibuang,menampung dan di tikung...........(DI LARANG PENASARAN GAN....!)