Gedung bernuansa orange telah ramai oleh siswa siswi yang sedang menuntut ilmu. Jam telah menunjukan 7 kurang 5 menit dan sebentar lagi bel sekolah berbunyi. Syila berlarian dari gerbang menuju kelasnya, ia terus berlari tak peduli dengan tatapan siswa siswi yang lain. Syila takut telat, karena ini hari pertamanya ia bangun kesiangan.
Frida, Kiara, dan Lida telah duduk dimejanya masing masing, tiba tiba dari pintu nampak gadis yang berlari menuju bangkunya. Dia Syila“Hampir aja gue telat.” Ucap Syila setelah sampai dibangkunya
“Kok tumben sih lo berangkat jam segini.” Tanya Kiara
“Gue bangun kesiangan.” Jawab Syila
Bu Sari memasuki kelas, pelajaran pertama yaitu Bahasa Indonesia. Guru muda dan cantik ini memang digemari banyak siswa,bukan hanya cantik namun juga ramah sehingga menjadikan guru ini salah satu guru favorit di SMA NaBhak.
“Assalamu’alaikum, selamat pagi anak anak.” Sapa Bu Sari
“Wallaikumsallam, pagi juga ibu cantik.” Jawab semua siswa kelas
“Hari ini yang tidak masuk siapa?” tanya bu Sari
“Nihil bu.” Jawab Rafli-ketua kelas
“Sekarang kalian buka buku paket halaman 57 dibaca dulu, nanti setelah selesai akan ibu bahas.”
“Iya bu” jawab siswa serentak
Kemudian mereka melaksankan perintah bu Sari, setelah semua selesai bab tersebut dijelakan secara detail oleh Bu Sari, jam pelajaran berlangsung dengan tenang. Semua siswa begitu fokus terhadap penjelasan bu cantik ini.Mapel UN memang jam pelajarannya lebih lama dibanding mapel lain,agar terbiasa jika nanti kelas 3.Tak terasa bel istirahat berbunyi, membuat siswa gembira
“Sampai sini dulu pelajaran ibu ya, sampai jumpa diminggu depan. Jangan lupa dibaca ulang materi yang tadi ibu ajarkan, minggu depan ibu adakan ulangan. Wassalamu’alaikum wr.wb” Ucap bu Sari sambil merapikan buku bukunya
“Siap bu. Wallaikumsallam wr.wb”
Kemudian Bu Sari melangkah keluar kelas, diikuti siswa lain yang ingin pergi ke kantin.
“Ayo ke kantin.” Ajak Frida
“Ayo.” Jawab mereka bertiga kemudian melangkah keluar kelas. Mereka berjalan dikoridor sesambil ngobrol
“Kok tumben kak Sam gak nyamperin lo Syil?” tanya Kiara
“Lagi bantu anak osis lagi kali.”
“Kan udah pindah jabatan masa dia mulu yang ngurus.” Sahut Frida
“Yah mungkin ketua osis yng sekarang masih butuh bantuan dia. Gue sih gamau nething.”
“Iya bener Syil, nething bakal hubungan lo sama kak sam retak.”Sahut Lida
Mereka pun sampai dimeja kantin, Lida dan Kiara pergi memesan makanan dan Syila juga Frida menunggu dimejanya. Lida dan Kiara kembali dengan membawa makanan mereka, kemudian mereka menghabiskan makanannya dan menyisakan jus separuh gelas.
“Kemarin lo habis jalan sma kak sam ya Syil? Tanya Kiara
“Kok lo tau?”
“Tau lah, pasti boneka yang tadi malem lo posting yg beliin kak Sam. Iya kan?!” diangguki Syila dengan cengirannya
“Pantesan muka lo sumringah bgt, ternyata habis kencan sama kak Sam.” Sahut Frida
Dari pintu kantin menampilkan sosok cowok yang memang di gilani para siswi, iya dia Sam dan Haris cowok terpopuler kedua setelah Sam, disamping Sam ada sosok cewe dengan rambut sebahu iya dia Vera.

KAMU SEDANG MEMBACA
Cinta Pasti Menemukanmu
RomanceSyila Aurensia, seorang siswi sma yang menjalin hubungan dengan Sam.Namun suatu ketika Syila bertemu Fredly yang energik,humoris,dan super perhatian. Tapi sayang, dia hanya anak ibu kantin disekolahnya. Bagaimanakah kelanjutan kisah mereka bertiga?