6 jam telah berlalu, namun Alana masih tampak duduk dengan gelisah didalam pesawat yang membawa nya ke Taipei, Alana masih tidak percaya dengan apa yang telah terjadi.
Sesekali Alana melihat ibunya menatap dengan kuatir.
" Kau benar-benar tidak ingin pindah, huh ?" Tanya ibu nya pelan.
Alana mengalihkan pandangannya dari jendela ke arah ibunya, ia menjawab pertanyaan itu dengan tersenyum.
" Senang bisa pindah, jangan terlalu kuatir pada ku ma " jawab Alana pelan. ibunya pun mengelus kepala anaknya tersebut kemudian mengangguk lalu berusaha melanjutkan tidurnya.
Alana berpaling menatap keluar jendela lagi, awan-awan putih yang pasrah pada angin tampak menarik dimata Alana.
" Aku juga ingin seperti kalian, yang tidak memiliki kekhawatiran" Batin Alana, seolah-olah awan dapat mengerti bahwa ucapan itu ditunjukan pada nya.
Alana menghela napas pelan, kemudian berusaha menjernihkan akal sehatnya lalu pelan-pelan mencoba berhenti memikirkan hal-hal yang tak mampu ia temukan jawaban nya untuk saat itu.
Alana menutup matanya berharap segera memasuki alam bawah sadar, kalau-kalau saja setelah bangun ia akan kembali ke tahun 2019, tempat seharusnya Alana berada.
***
Alana merasakan tubuhnya tampak seperti di goncang-goncang dengan sengaja, walaupun terasa berat Alana tetap berusaha membuka kelopak mata indahnya, senyum menyejukan ibunya langsung menyapa mata berwarna hitam itu. Alana mengeryitkan dahinya.
"Bangun, kita sudah sampai " Suara ibunya memenuhi gendang telinga Alana, kemudian terasa tangan ibunya berusaha membuka seatbelt Alana.
Alana menatap ibunya sebentar, kemudian menghela napas pelan,-dan berat.
" Tidur tidak menyelamatkan aku " Batin nya.
Alana melirik jam nya, tepat pukul 7 pagi.

YOU ARE READING
Can You Remember Me ?
RomanceEntah apakah benar itu adalah kekuatan cinta, atau Tuhan sedang berbaik hati saja. Tidak ada yang tau, begitupun dengan Alana. Disatu pagi tiba-tiba ia menjadi orang yang sepenuhnya berbeda, walau masih dirinya,-hanya terlihat lebih muda. Ya Alana...