Setelah Chika menunggu selama 2 jam, Chika tertidur. Ia terlalu lelah, karena sedari tadi ia sibuk memikirkan Reza yang entah memikirkan Chika atau tidak.
Satu pesan masuk di hp Chika.
Tapi, Chika tidak tahu. Karena dia sudah menjelajahi mimpinya. Ia sangat lelah. Dan jujur, ia sangat khawatir kepada Reza.
Sudah beberapa pesan masuk ke dalam WA Chika. Sampai sang pengirim juga merasakan hal yang sama seperti Chika.
"CHIKA!!! BANGUN!! UDAH MAU MAGHRIB! TURUN! WUDHU!!" Suara toa Bu Tyas berhasil membuat Chika gelagapan saat bangun.
"Enghh, iya Ma. Chika bangun." Jawabnya dengan mengucek kedua mata yang dirasanya buram.
Tak langsung melaksanakan perintah ibundanya, ia malah mengecek layar ponselnya. Apakah ada pesan dari Reza atau tidak.
Dan, terkejutlah Chika saat ia melihat 1222 pesan dari Reza yang belum ia baca. Buru-buru ia membuka pesan itu dan melihat pesan apa sajakah yang dikirim Reza untuk Chika sampai sebanyak itu.
Dan ternyata isinya ialah..
Rezaaa Jelekkk
ChikaChika
Chikkk
Chikkk
Maaf ya aku gabisa ngasih kabar tadi.
Kamu ga marah kan Chik?
Aku takut kamu marah sama aku Chik.
Kali kamu marah sama aku, maafin aku ya Chik.
Aku nanti bakal cerita sama kamu kok.
Kenapa aku bisa gini.
Tapi nanti ya, aku masih gemeter:(
Chika:(
On dong:(
Chika
Tidur?
Chikkk?
....
...
...Dan masih banyak pesan lainnya. Chika tersipu dan tanpa ijin dari sang pemilik, pipi itu berubah warna menjadi merah muda dan kedua sudut bibirnya terangkat membentuk senyum yang sangat manis jika terus dipandang.
Ia tak menyangka jika Reza akan khawatir juga seperti dirinya.
Yang ia pikir, Reza akan biasa-biasa saja terhadap keadaan dirinya. Ternyata, pemikiran Chika tentang Reza kala itu salah. Dan sangat-sangat salah.
Akhirnya, ia langsung membalas dengan kilat. Ya, begitulah Chika. Jika ia sedang dilanda good mood, ia akan berubah menjadi sosok yang sangat periang. Tetapi, beda cerita jika ia sedang beradu dengan suasana bad. Jika ia sedang dalam keadaan bad mood, ia akan berubah layaknya singa yang kelaparan. Ia akan marah kepada siapa saja yang ada di sekitarnya.
Jempol kanan dan kirinya bekerja sama dengan keyboard ponselnya. Dan mengetikkan pesan balasan yang akan ia kirim kepada Reza.
KAMU SEDANG MEMBACA
When Will We Meet? [Slow Update]
Teen FictionPertama kali publish tanggal 09 Maret 2019. Gimana sih, rasanya kalo kalian kenal sama orang yang belum pernah ketemu, ya dalam artian kalian kenal lewat HP. Dan gimana rasanya, kalo sahabat kalian nusuk dari belakang? Yang paling penting, gimana c...