BAB 1.

55 5 0
                                    

" Bunda masak apa hari ini? " tanya Queen yang tiba tiba turun dari tangga.

" Bunda masak sop ayam sayang. Badan bunda sedikit tidak enak, makan pakai sop ayam dulu ya " jawab bunda yang sedang menyalakan kompor.

" Queen bantuin ya bunda, bunda istirahat saja di kamar "

" Gak usah sayang, kamu mandi aja sana kan kamu mau masuk sekolah baru harus datang lebih pagi "

" Yaudah, kalo bunda pusing istirahat aja ya gak usah di paksa " ucap Queen sambil berjalan menuju kamar mandi.

Lima belas menit kemudian Queen sudah memakai seragam sekolah lengkap. Ia sedang merapikan rambutnya di depan kaca, sengaja di biarkan saja rambutnya itu terurai membuat gadis itu semakin cantik.

Dengan semangat Queen menuruni anak tangga " Bang Almer ayo buruan ke sekolah " sambil melingkarkan tangannya ke leher Almer yang membuat Almer sedikit terkejut dan tersedak saat menelan sarapannya. " Gilaa, dek ini baru jam 6.15 loh, emang mau berangkat sekarang? " tanya Almer kepada Queen.

Almer adalah kakak kandung Queen satu satunya. Yang sangat perhatian dan sayang dengan Queen. " Kata bunda suruh berangkat pagi " jawab Queen yang hanya di balas anggukan oleh kakaknya. " Yaudah berangkat kuy ".

Saat tiba di depan sekolah Almer memasuki gerbang dan memarkir mobil yang di naikinya. " Ruang kepala sekolahnya sebelah sana dek, mau abang anterin? " tanya Almer yang langsung di jawab Queen " Gak usah bang, gua berani sendiri kok " .

Almer pun meninggalkan Queen yang akan memasuki ruang kepala sekolah. " Permisi bu "

" Iya silahkan masuk " jawab bu Tari selaku kepala sekolah di SMA TARUNA BANGSA.

" Saya Queenara bu siswa baru pindahan dari SMA 2 BANDUNG ".

" Ohh iya silahkan duduk " ucap bu Tari dengan ramah.

" Iya bu "

" Begini Queenara, saya sudah melihat nilai nilai kamu yang cukup bagus, jadi saya putuskan kamu masuk di kelas XI IPA 2 ya " .

" Iya bu terima kasih"

" Sama sama, kamu tunggu di sini dulu ya sampai bel masuk tiba, nanti saya antar kamu ke kelas baru kamu ".

" Baik bu ".

Bel masuk berbunyi, bu Tari mengajak Queen ke kelas XI IPA 2. Saat tiba di kelas XI IPA 2 bu Tari memperkenalkan Queen sebagai murid baru di sekolahnya. " Selamat pagi anak anak " anak anak pun menjawab dengan kompak " Pagi bu ".

" Baik, saya akan memperkenal murid baru. Silahkan perkenalkan diri kamu " bu Tari meminta Queen memperkenalkan dirinya di depan teman teman nya " Perkenalkan nama saya Queenara Gasiella Alltha bisa di panggil Queen. Saya pindahan dari SMA 2 BANDUNG ".

" Sudah cukup kamu boleh duduk di bangku yang kosong ".

" Baik bu " Queen pun berjalan menuju bangku yang kosong, kemudia teman sebangku nya mengajak ia berkenalan " Haii kenalin aku Tarina kamu bisa panggil aku Tarin aja " dengan nada ramah Queen pun menjawab " Iyaa, aku Queen ".

Bell istirahat pun berbunyi. " Queen, ayo ke kantin " Tarin mengajak Queen ke kantin yang langsung di iya kan oleh Queen karena Tarin adalah teman satu satu nya di SMA ini.

" Kamu mau makan apa Queen biar aku pesanin "

" Aku bakso sama es teh aja Rin "

" Oke tunggu sebentar yaa "

" Oke "

Saat sedang menunggu Tarin memesan makanan tiba tiba perut Queen sakit, ia ingin pergi ke kamar mandi tapi tidak berani meninggalkan bangku yang sudah ia tempati, Queen takut kalo meja itu di tempati orang lain, akhirnya ia memutuskan untuk menunggu Tarin saja.

" Tarin buruan ah gua kebelet nihh ".

" Yauda sana ke kamar mandi aja ".

BRUKKK

Tiba tiba Queen menabrak cowo yang sedang berjalan di depan nya. " Sorry sorry gak sengaja, lagi buru buru nih " cowo itu hanya menatapnya dengan tatapan sinis. Queen tidak peduli dengan tatapan sinis cowo itu karena ia ingin cepat cepat sampai ke kamar mandi.

" Lama banget, kemana aja sih lo? " tanya Tarin yang sudah menunggu nya lama. " Ya sorry abis tadi perut gua sakit banget " jawab Queen dengan nafas yang belum stabil akibat berlari dari kamar mandi menuju kantin. " Yaudah buruan di makan 10 menit lagi masuk loh ".

Komen yang positif kuy. Maaf ya baru sedikit, ntar di lanjut lagi kok hehehe :)

My Ideal ManTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang