Hangout

876 90 2
                                    

Meira POV.

Gue bangun dari tidur dengan muka Dyo yang ada di hadapan gue. Walaupun gue tidur di kasur dan dia cuman tidur beralaskan karpet, tapi dia tidur dengan tangan yang setia ngegenggam tangan gue.

"Selamat pagi sayang." Sapa gue sambil ngelus pipi Dyo lembut.

Dyo yang awalnya masih tidur, jadi kebangun gara gara sentuhan gue di wajah nya.

"Kamu sensitive banget sih yo, gampang banget bangun nya." Cibir gue.

"Selamat pagi Meira." Kata Dyo sambil senyum.

Dan otomatis gue juga ikut senyum, membalas senyuman dia.

"Lepas yo aku mau ke kamar mandi ga kuat ingin pipis." Kata gue.

Dyo ngelepas genggaman nya, dan gue langsung lari ke kamar mandi, gue udah kebelet soalnya.

"Jangan lari, nanti kamu jatoh."

Seudah dari kamar mandi, gue langsung ke dapur buat ngambil air minum, udahnya gue balik ke tempat dimana semua nya masih tidur dan bawa segelas air minum buat Dyo.

"Nih sayang kamu minum dulu."

"Makasih sayang."

Gak lama semua cowo cowo pada ikutan bangun juga satu persatu.

"Kita jalan jalan yuk." Ajak Baekhyun.

"Tapi ga sama cewe cewe." Lanjutnya.

"Maksud lo apa ni baek?" Tanya gue gak terima.

"Bukan gitu ra, mereka kan masih pada tidur mening kalian istirahat di sini. Kita cowo cowo jalan jalan."

"Lah terus kita di tinggal gitu?"

"Gapapa kalian gakkan ada yang nyulik ini, bener tuh si Baekhyun kita jalan jalan tanpa bawa pasangan." Kata Kak Chen.

"Udah lama juga sih kita ga hangout cowo cowo doang." Kata Kak Xiumin.

"Iya anjir kita jadi nyamuk mulu ini." Kata Kai.

"Suruh siapa jomblo." Cibir gue.

"Boleh juga sih, lo sama yang lainnya istirahat disini ra." Kata Kak Chanyeol.

"Atau ga kalian me time bareng gitu, kalau cewe gimana sih kalau lagi barengan di satu rumah." Usul Sehun.

"Gue pernah merasakan bagaimana jadi nyamuk ra, ga enak itu. Oleh karena itu biarkan kami pergi ber delapan tanpa kalian para ciwi ciwi ku ya." Kata Baekhyun.

Apa yang Baekhyun bilang ada bener nya juga sih, mereka jarang jalan bareng tanpa pasangan sekarang, soalnya mereka selalu pergi sama kita. Kasian juga mereka yang jomblo, jadi nyamuk mulu.

Lagian kalau mereka pergi, gue juga punya waktu berempat kan? Udah lama juga kita gak kumpul dan ngobrol secara intens sama sahabat sahabat gue.

"Yaudah sana jangan macem macem." Kata gue.

"Yaudah ayo buruan mandi." Kata Kak Suho.

Mereka udah siap sekarang. Azara, Alma dan Syila belum bangun juga.

"Aku pergi dulu gapapa kan?" Tanya Dyo.

"Gapapa udah sana, jangan macem macem ya yo. Jangan genit genit sama cewe cewe bali." Kata gue.

"Iya sayang gakkan."

"Yaudah yok, kita tinggal ya ra." Kata Kak Suho.

"Iya Kak hati hati."

My Shine [completed]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang