Perjuanganku Baru di Mulai
Hari ini aku melangkah pergi
Bukan karena sakit hati atau suntuk ingin pergi
Namun karena hasrat untuk pergi dan mandiri
Mungkin awalnya seperti terpaksa
Dan tak ingin menginjakan kaki
Tapi hati terus berontak ingin lari
Lari ke hidup yang sesungguhnya
Bukan seperti burung yang terus bermanja-manja dengan tuannya
Aku ini manusia
Dan sudah sepantasnya aku bertindak layaknya manusia
Pahitnya hidup
Terjalnya jurang
Tanjaknya rintangan cobaan
Dan berlikunya jalan hidup ini
Aku mencobanya
Benar-benar mencoba
Sendiri di tanah rantau memang berat
Namun apakah harus kemana-mana ditemani oleh ibu
Banyak yang membuatku berat untuk melangkah
Ibu yang belum siap melepasku pergi
Aku yang masih terlalu bodoh dengan semua ini
Dan teman-teman yang mungkin masih membutuhkan kehadiranku
Namun aku harus
Harus pergi mencari pengalaman di tanah orang
Aku juga akan terpenjara jika terus berada di rumah
Suasana yang suram serta tekanan batin ya dalam
Tak mungkin harus ku biarkan terus seperti kemarin
Dan ya akhirnya kini aku benar-benar pergi
Pergi untuk mencari pengalaman dan jati diri
Membangun mimpi-mimpi yang telah hancur menjadi debu kemarin
Menjadi sisa-sisa harapan yang harus aku perjuangkan
Inilah aku
Disinilah aku berada
Jauh dari keluarga dan orang tersayang
Semoga senja kampung halaman masih sama saat aku kembali
Semoga sang waktu cepat membawaku pulang
-anonymous
-Semarang, 21 juli 2019
-22:14~🍃~
ASSALAMUALAIKUM WR. WB
Jangan lupa vote dan coment ya teman-teman.
Semoga kalian suka, dan bagi kalian yang mempunyai cerita yang ingin disampaikan bisa dikirim lewat email di bawah ini. Jika memungkinkan nanti aku publikasi.
tithaniacandraprasiska@gmail.com
Terimakasih,
KAMU SEDANG MEMBACA
Sedikit Cerita tentang Hidup
AléatoireKumpulan catatan-catatan kecil tentang fenomena yang dirasakan oleh sebagian manusia. Tetang bagaimana cara untuk mengungkapkan agar tak ketahuan. Tentang bagaimana kita meluapkan apa yang sedang dirasakan agar tak lagi terpendam dan tentang bagaima...