*KEAJAIBAN 7 SUNNAH NABI*
Hendaknya kita selalu menjaga tujuh sunnah Nabi setiap hari. Ketujuh sunnah Nabi SAW itu adalah:
.
● *Pertama*,
Shalatlah Tahajjud karena kemuliaan seorang mukmin terletak pada shalat Tahajjud-nya.
.
● *Kedua*,
Bacalah Al-Qur’an sebelum terbit matahari. Alangkah baiknya sebelum mata melihat dunia, sebaiknya mata membaca Al-Qur’an terlebih dahulu dengan penuh pemahaman.
.
● *Ketiga*,
Jangan tinggalkan masjid terutama di waktu subuh. Sebelum melangkah kemana pun langkahkan kaki ke masjid, karena masjid merupakan pusat keberkahan, bukan karena panggilan muadzin tetapi panggilan Allah yang memanggil orang beriman untuk memakmurkan masjid Allah.
.
● *Keempat*,
Jaga Shalat Dhuha karena kunci rezeki terletak pada shalat dhuha
.
● *Kelima*,
Jagalah sedekah setiap hari. Allah menyukai orang yang suka bersedekah, dan malaikat Allah selalu mendoakan kepada orang yang bersedekah setiap hari.
.
● *Keenam*
Jagalah wudhu karena Allah menyayangi hamba yang berwudhu.
Khalifah Ali bin Abi Thalib berkata, “Orang yang selalu berwudhu senantiasa ia akan merasa selalu shalat walau ia sedang tidak shalat, dan dijaga oleh malaikat dengan dua doa, "ampuni dosanya dan sayangi dia,ya Allah”.
.
● *Ketujuh*,
Amalkan istighfar setiap saat. Dengan beristighfar masalah yang terjadi karena dosa kita akan dijauhkan oleh Allah.*Ada tiga do'a yang janganlah kau lupakan dalam sujudmu*
*1. Mintalah diwafatkan dalam keadaan husnul khotimah :*
_*Allahumma inni as'aluka husnal khotimah*_
Artinya : " Ya Allah aku meminta kepada-MU husnul khotimah "*2. Mintalah agar kita diberikan kesempatan Taubat sebelum wafat :*
_*Allahummarzuqni taubatan nasuha qoblal maut*_
Artinya: " Ya Allah berilah aku rezeki taubat nasuha (atau sebenar-benarnya taubat) sebelum wafat "*3. Mintalah agar hati kita ditetapkan di atas Agamanya :*
_*Allahumma yaa muqollibal quluub tsabbit qolbi 'ala diinika*_
Artinya: " Ya Allah wahai sang pembolak balik hati, tetapkanlah hatiku pada agama-MU "#IlmuImanAmalDakwahSabar
🍃🌼🌻🌼🍃🌻🌼🌻🍃
Assalamu'alaikum saudara/i seimanaku.
Maaf ya sudah lama gk update.😓😩.Tetap bersyukur❤💞
Oh iya jika hendak kenal saye lebih dekat silakan mampir di
Ig : naulipajriyah01
Fb : Nauli Pajriyah SiahaanWassalammu'alaikum ❤😊
KAMU SEDANG MEMBACA
Akhwat Berakhlak di atas Ilmu
SpiritualMuslimah tak cukup jika hanya berpakaian syar'i, tetapi harus berakhlak mulia dan di barengi ilmu💐🌸 sebab muslimah adalah madrasah pertama bagi anak anaknya kelak💐😊