Dearest All ....
Pertama-tama aku ingin bilang Happy First Anniversary for genOs (Gen Oxy Squad). Grup kepenulisan yang pertama kali kupunya. Well, aku tuh excited banget saat pertama kali kami, aku, Rizu, Kazu, Yuyun dan Mimi memutuskan membuat grup kepenulisan kami sendiri.
Aku cerita sedikit, ya. Sedari dulu aku suka menulis. Menulis banyak cerita yang seringnya terinspirasi dari tontonan dan bacaanku dulu. Tapi walaupun aku suka menulis, aku bukan penulis yang disiplin yang mau menulis setiap hari. Ada saja pasang surut kegiatan menulisku ini. Aku masih menulis berdasarkan suasana hati. Mungkin sampai sekarang hal tersebut masih begitu. Aku tidak pernah benar-benar mempelajari tentang kepenulisan ini.
Tahun 2015 aku berkenalan dengan applikasi watpad. Aku yang suka membaca ini melahap semua cerita yang ada di applikasi tersebut. Dan dengan kepercayaan diri berlebih aku memposting cerita yang beberapa minggu sebelumnya kubuat. Aku memposting beberapa chapter. Dan seperti yang sudah kuduga, no responds for that story. And im quit! Yes, semudah itu aku menyerah dengan tulisanku. Mungkin karena saat itu aku hanya iseng.
Tahun 2018, aku yang entah kenapa saat itu kembali melirik Wattpad. Aku kembali rajin membaca di sana. Lalu memutuskan memperbaiki tulisanku yang lama dan memposting kembali beberapa chapter. Aku juga mencari tips-tips agar tulisanku dibaca oleh orang lain. Aku tipe orang yang suka menerima komentar terutama soal tulisanku ini. And then, I got friends. Gak cuma satu, tapi ada empat sekaligus saat itu. Kami saling berkomentar, saling membaca karya. Kami seperti terikat satu sama lain. Merasa jadi dekat dan kemudian memutuskan membuat grup Whatapp. Kami saling mengenal satu sama lain.
genOs buatku bukan hanya sekedar grup kepenulisan semata. Di sana ada keluarga baruku. Di sana ada orang-orang penting yang mengubah pemikiran-pemikiran setengah hatiku menjadi lebih serius menulis.
Teruntuk keluargaku tersayang
Meskipun aku jarang berkumpul bersama kalian
Namun kalian selalu dihatiku.
Meskipun kita tak pernah bertatap muka
Namun dalam tulisan kita bertemu.
Meskipun aku bukan penulis yang disiplin
Namun kalian selalu menyemangatiku
Setahun penuh diskusi,wacana,karya, canda dan tawa...Kalian orang-orang hebat
I’m so lucky to have you guys...
Thank you for this sweetest year...Sekarang anggota genOs udah ada sembilan orang. And let me tell you about our others eight members one by one:
🌹Yuni, atau yang biasa aku panggil yuyun. Dia ini anaknya cute and sweet banget. Cerita karya dia ini selalu romatis, berasa nonton film korea kalau bacanya. Selalu nyemangatin tulisan ala kadarnya aku itu. Orang pertama yang bilang cerita yang aku posting bagus. Kan aku-nya jadi makin semangat waktu itu nulisnya.
🌹Riizukiii, atau yang selalu kupanggil Rizu biar terdengar lebih sweet lagi. Dia ini pintar dan rendah hati. Dia editor terbaik di genOs buat aku. Anaknya detail sekali kalau soal tulisan. Kesalahan sekecil apa pun bisa kelihatan sama dia. Ilmu kepenulisannya sudah banyak. Aku suka baca karya dia yang selalu tertata rapi itu. Dan dia leader dan admin yang bisa diandalkan.
🌹Kazu, nah anak satu ini evil magnae di genOs. Dia tipe pemberani yang bikin aku iri karena tidak bisa seberani dia, ceplas-ceplos, tukang rusuhnya genOs bareng Rizu. Dan labil banget anaknya. Hobi banget gonta-ganti nomor WA sampai sampai aku gak lagi nyimpan nomor dia karena aku yakin bentar lagi juga bakal diganti lagi. Selain ganti nomor WhatsApp, dia juga suka gonta-ganti nama pena-nya yang mungkin sudah layak masuk rekor MURI. Beberapa karya dia yang aku baca itu mengena banget dihati aku. Dia ini jago bikin cerita yang bikin aku semangat lagi. Terakhir kali dia sukses nge-prank kami di genOs. Dia emang suka bikin aku gemes sendiri sih.
🌹Mimi, si cantik nan feminim ini selalu dipanggil mamih sama anak anak d grup. Dia itu sosok maminya anak-anak yang mengayomi banget lah. Wawasannya luas, apalagi kalau soal politik, dia akan semangat sekali membahasnya.
🌹Afza, si cantik satu ini sedang sibuk di dunia nyata seperti aku. Mungkin saat ini juga sedang keteteran. Semoga sukses selalu afza sayang.
🌹Iin, nah dia ini termasuk penulis produktif di genos. Passionnya dengan dunia kepenulisan kuat banget. Aku jadi iri dengan semangatnya. Aku baru kenal dia kira-kira tujuh bulan yang lalu. Orangnya kelihatan dewasa dan pedulian gitu.
🌹Puput, nah anak satu ini bagi aku bayinya genOs yang pinter banget. Kecil-kecil udah jago nulis. Udah diterbitkan pula. Anaknya manis, sopan, lucu, hormat sama yang lebih tua dari dia. Ngobrol sama dia berasa sama murid aku di sekolah yang lama.
🌹Chimmy, nah anggota kami paling kecil ini baru-baru ini aku mengenalnya. Anaknya sopan, dan tau bagaimana bersikap pada kakak-kakaknya yang lebih tua dari dia. Maaf ya sayang, aku belum mengenal kamu banget.
Well, aku enggak pinter-pinter amat ngedeskripsiin tentang mereka. Yang jelas mereka adalah penulis-penulis hebat nan penuh semangat. Dan yang selalu pengertian sama member-membernya yang sibuk dan jarang nongol di grup. Mungkin tipe aku ini udah lama di depak di grup lain karena jarang nongol. Tapi di genOs semua itu gak akan pernah terjadi. Kami sudah jadi keluarga yang tak terpisahkan. Mereka mood booster buat aku dengan semua tingkah lucu mereka.
Thank you ya guys, sudah mau mengenalku, berbagi ilmu denganku, berbagi canda tawa denganku. Pesanku semoga kita kompak selalu dan genOs terus berkembang.
Love
Rie