Short Hello

3.5K 457 20
                                    

"Terimakasih atas kepercayaan kalian,  dengan ini, aku, (L/n)(F/n) akan menjabat sebagai ketua kelas kalian selama setahun. Mohon bantuannya."

Dagu Shinsou bertopang pada telapak tangannya dengan malas. Berharap  acara tak penting seperti class meeting pada hari ini cepat berakhir dan dia bisa berbaring di kasurnya yang empuk.  Kalau saja kucing yang biasa ia beri makan juga bisa mampir, terduduk di kusen jendelanya-

"Hei? " Sepasang mata (e/c) tengah memandang lurus pada netra indigonya secara tiba-tiba.  Membuatnya secara tak sadar menggeser kursinya ke belakang karena kaget.

"Apa?" Suara monoton Shinsou berbanding terbalik dengan degup jantungnya. Bukan apa-apa,  tapi baru kali ini dia bertatapan dengan seorang gadis. Bertatapan dengan lelaki saja sudah mujur,  soalnya orang-orang cenderung tidak melihat matanya ketika bercakap-cakap.

"Kau dari SMP mana?  Kulihat kau tidak bergabung dengan grup manapun?" Gadis mengedarkan pandangannya ke sekeliling kelas. Shinsou tanpa sadar mengikuti arah matanya,  lalu terdiam menatap lantai.

"SMP Nabu, Saitama." Jawab Shinsou singkat. Setengah hati berharap gadis ini tidak tahu SMP tersebut dan mengubah topik. 

"Oh?" mulut gadis itu membulat, "Kau Shinsou, ya?"
Sial.  Masa sih, gadis yang baru saja dia kenal sudah langsung tahu siapa dirinya? Harapan Shinsou untuk memiliki kehidupan SMA yang normal sedikit demi sedikit retak.

"Quirkmu.. " Aneh?  Menyeramkan?  Quirk penjahat?  Entahlah,  Shinsou sudah bosan menebak perbandingan orang terhadap quirknya. Rasanya ingin sekali meninju orang-orang yang beranggapan bahwa menjadi penjahat akan lebih mudah baginya ketimbang menjadi pahlawan.

"Unik."

Satu kata. Memang cuma satu kata yang lazim. Tapi satu kata itu berbeda dari apa yang biasa Shinsou dengar saat orang mendeskripsikan quirknya. Tak lama ia menemukan tangannya tengah mengusap tengkuknya karena kebingungan.

"Maksudmu unik? "
"Yaa.. " (Y/n) memilin rambutnya sambil menggerak-gerakkan bola mata ke atas, dengan ekspresi seolah-olah sedang berpikir keras, "ya unik. Tidak biasa.

"Maksudku, di mana lagi kau menemukan seseorang dengan quirk pencuci otak?  Bukankah itu quirk yang langka,  apalagi di Yuuei?"

Shinsou tertegun sebentar.  Dia tidak mengharapkan jawaban seperti ini. Kata-kata gadis itu jauh dari deskripsi 'manis dibuat-buat'.  Tapi juga tidak terkesan takut atau benci pada quirknya. Pada dirinya.

Netral.

Mungkin respon sejenis itu yang Shinsou cari.  Respon dengan akhiran terbuka yang dia sendiri tidak tahu ke  mana ujungnya mengarah.

Dan Shinsou menikmati itu, sesuatu yang untuk pertama kali tidak bisa ia prediksi. Meski sebagian dari dirinya memerintahkan untuk mundur dan tetap menutup diri seperti biasa. Sayang badannya tidak mau menuruti setengah kesadaran yang ada di dalam dirinya tersebut.

"Shinsou Hitoshi,  quirk: Brainwashing" Shinsou mengulurkan tangannya dengan harap-harap cemas tangan tersebut akan ditepis karena gadis di depannya hanya berlagak ramah.  Tapi lagi-lagi Shinsou dibuat terkejut.

"(L/n) (F/n), ketua kelasmu. Quirk: color manipulation. Kurasa kau harus belajar mendengarkan kalau seseorang sedang berbicara di depan." Ujar (Y/n) yang berlalu sambil menyikut sisi tubuh Shinsou. "Sampai jumpa besok, Shinsou-kun."

Shinsou tidak menjawab. Dalam hati ia tertawa kecil. Hatinya pun sedikit lega saat mengetahui bahwa dia bisa menjadi diri sendiri di depan gadis itu. 

A/N
Backward updates! Untuk beberapa minggu ke depan mungkin aku akan update dari bagian belakang. Jadi mohon maaf bagi yang sudah penasaran kelanjutan dari chapter sebelumnya

By the way,  quirk explanation dan Stats reader-chan:

Quirk: Color manipulation
Reader bisa menyerap warna objek apa saja,  hidup atau tidak,  memberi warna pada objek sesuai konsentrasi pikirannya, dan mengeluarkan warna yang diserap dalam bentuk cat.  Saat mengeluarkan warna dalam bentuk cat, quirknya sama fungsionalnya dengan quirk Ashido Mina.
Kelemahannya,  quirk ini cuma bisa menyerap lima warna.  Lebih dari batas itu,  warna yang terserap bisa tercampur satu sama lain.

Stats:
Power: 1/5 (E)
Speed: 4/5 (B)
Technique: 3/5 (C)
Intelligence: 4/5 (B)
Cooperativeness: 4/5 (B)

Dear Shinsou (Shinsou X Reader)✔️Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang