Buah hati yang dinanti-nanti oleh Dwi dan Tya telah lahir ke dunia, tepat pada hari kamis pukul 04.00 pagi WIB. Bayi dengan jenis kelamin perempuan dan berat bobot sekitar 3kg itu sangat rapuh dan lembut sehingga Dwi merasa takut untuk menyentuhnya.
Dwi lagi-lagi bersyukur dalam hati, betapa banyaknya kebahagian yang beradatangan silih berganti untuk Dwi.
" Mas.. " panggil Tya. Seorang ibu baru yang baru saja melahirkan tepat tiga hari yang lalu.
" Hemm? " jawab mas Dwi tanpa menoleh. karena asik dengan mainan barunya, anaknya.
" Mas mau kasih nama siapa dede bayinya ? " tanya Tya kepada Mas Dwi, mereka memang belum menemukan nama yang pas untuk putri kecilnya itu.
" Mas gak ada ide Ti, kalau kamu ada saran mas manut aja. Ngikut maumu aja Ti ".
" Yaudah mas, Ti ada saran nih. Gimana kalo Srikandi biar anak kita kelak jadi wanita kuat seperti srikandi, Tya ngefans berat sama nama itu mas ". Usul Tya dengan mata berbinar.
" Bagus Ti, yasudah mas juga tidak masalah. Ya Sri, kamu Srikandinya bapak sekarang ". Seakan tau bayi mungil itu tertawa dalam gendongan ayahnya.
Dwi dan Tya berdoa semoga kelak anaknya akan menjadi anak yang shalehah, berbakti pada orangtua, bangsa, negara dan terutama pada agamanya.
Semua keluarga menyambut lahirnya bayi mungil anak Dwi dan Tya, bahkan sanak sodara dan teman-temannya berkumpul untuk menjenguk sekaligus menengok bayi perempuan itu.
Semua ikut tersenyum bahagia melihat Dwi dan Tya yang kini bisa membuat keluarga humoris terlepas dari masalalunya itu.
MEET DUDA
2000TBC
KAMU SEDANG MEMBACA
Meet Duda 2000 (New Version)
General FictionCerita ini aku persembahkan untuk kedua orang-tuaku yang selalu merecoki aku dengan semua cerita picisan mereka di masa lalu. Cerita ini secara garis besar, terinspirasi murni dari jalan hidup kedua orang-tuaku. dan mungkin hanya di tambah pelenkap...