e n a m - first meet

25 1 0
                                    

Cuma mau bilang maaf kalo ada typo yang muncul muncul hehe.

Seminggu telah berlalu, sepertinya Zie dan Nurul akan mulai bertanding.
Saat ini, kelas 11 IPS 3 sedang belajar mata pelajaran bahasa inggris yang mengajar itu Ibu Rahmi.

"berhubung sebentar lagi bel, pelajaran sampai disini dulu, minggu depan kita lanjutkan.  Tugas tadi kumpulkan sama ketua kelas, nanti antar ke meja ibu" ucap Ibu Rahmi

"siapp bu, terimakasih"

Tak lama setelah itu, bel istirahat berbunyi. Berhubung sudah jam 12.00 jadi mereka sekalian melaksanakan shalat dzuhur.

"ngantin dulu kuy, baru nanti wudhu" saran Refia

"gue gak ngantin ya, jadi gue duluan wudhu" ucap Nada

"sama gue juga, gue ngikut si Nada" sahut Dezwita

"yaudah"

"duluan ges"

"siapp"

Jadi yang pergi kekantin itu Refia, Jessi, Alena, Skayla, dan Zie. Rebecca dan Kanya? Hmm, biasa keliling sekolah dulu liat-liat cogan baru nanti wudhu.

"Zie lu mau kemana?" tanya Refia saat mereka sudah berada di zona kantin.

"gue mau kewarung biasa, mau beli gorengan gue" ucap Zie yang ingin melangkah pergi.

"ehh bentar Zie, lo kan mau tanding. Jangan makan gorengan lah, nanti susah teriak lo pas dilapangan" ucap Refia yang membuat langkah Zie terhenti 

"lo tu kan suara gue gak pernah tu habis, santuy lah Fi" Zie tak mau dibantab

"tapi habis ini lo harus minum air putih banyak-banyak" perintah Refia

"iyaa Refia, tau kok gue. Makasih yah udah ditegur dan di ingatkan" ucap Zie lembut

"yaudah sana lo beli" usir Refia

Pergilah Zie kewarung tersebut untuk membeli gorengan, tak disangka diwarung itu ada Rendi dengan satu temanya sedang membeli minuman. Zie memperlambat jalannya agar tak terselisih dengan Rendi.

aelah tu anak dimana-mana ada.  Ucap Zie dalam hati.

Setelah Rendi pergi, lanjutlah Zie dan akhirnya ia hanya membeli 2000 rupiah karena hanya sisa segitu. Sedih sekali.

"gue udah nih, kuy balik kelas" ajak Zie

Zie makan gorengannya sambil jalan menuju kelas. Belum sampai kelas gorengannya sudah habis.

"Zie cepat banget lo makan" kata Alena

"gimana enggak, cuman dapat 2k doang" kesalnya

"pantes ae" sahut Jessi

"dah dah makan tuh, nanti wudhu nya lambat" seru Skayla

"Udah nih, yok tempat wudhu" ajak Refia

Lalu, mereka menuju ke tempat wudhu dekat kantor guru. Selesai wudhu mereka langsung ke aula yang biasa digunakan untuk shalat.

ORZIETempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang