02.

116 38 6
                                    

Bersekutu dengan kilau pesona, endaru namanya. Julukan " konektor " tersemat padanya, kata orang dia dapat melakukan apapun dengan kekuasaan ayahnya. Tapi menurutku dia hanyalah seorang bocah kecil yang belum dewasa.

" andira ! " pekiknya dari kejauhan

Sebuah kalimat yang membuat semua orang berhamburan kembali ke kelas, tidak lupa dengan si gadis tengik. matanya membesar memandang diikuti dengan teman temannya yang menudingkan tatapan tajam kearahku, sayup sayup dapat ku dengar gadis ini juga melontarkan umpatannya sembari membalikkan badan pergi.

" apaan sih sumpah, kesel gua dirr " gumam nadin pelan, seraya mengalihkan pandang ke seseorang di belakangku.

" ....dir, nih "

Dia berdiri tepat dibelakang, sengaja membuat tersentak. Sempat beberapa detik memikirkan untuk meneriaki pemuda satu ini namun, mataku lebih tertarik dengan sebuah kotak putih yang berada di genggamannya.

" itu buat gue ? " ujarku menunjuk

Pandangannya justru teralihkan, menuju kearah si gadis yang tengah basah sekujur tubuhnya lalu kembali menoleh, seraya bertanya

" dir, punya jeket ? "

" nih didalem tas, bentar---" nadin menyahut, namun tak dapat menyelesaikan perkataannya Endaru mengambil jaket itu dengan tergesa lalu berlari memberikannya kepada si gadis. Aku tak mengenal siapa dia namun, tampaknya mereka dekat. katanya segera lah kembali ke kelas dan jangan sampai ada yang melihat. dapat kulihat tersemat rasa cemas di perkataannya, tak ku sangka si bocah kecil ini juga punya raut kekhawatiran.

nadin menepuk punggungku, membangunkan dari lamunan

" mikirin apaan dir ? senyum gitu ? "

Kembali nadin rapikan tasnya diiringi tawa kecil. Menolehnya kepada ku sembari matanya memberikan sinyal  kembali ke kelas

" apaan sih din, aneh aja dia udah bisa care sama orang lain juga sekarang " ujarku membalas

" iya juga langka banget hahaha, yaudah yuk balik kelas " gumam nadin sembari pergi

aku berjalan meninggalkan tempat namun, langkahku terhenti. Kembali menoleh ke belakang tersemat rasa penasaran di raga ku

" kira kira apa isi kotak putih itu "

***
hallo ! Disini dengan penulis, ini karya pertamaku yang telah di revisi. maaf kalau ada kesalahan dalam penulisan kata huhu .
Untuk kritik dan saran sangat dibutuhkan , silahkan tinggalkan di bawah terimakasih !♡

Endaru Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang