[0.0] PROLOG

103 10 14
                                    

Menurut kalian apa arti sesungguhnya dari seorang sahabat?

Seseorang yang selalu ada di setiap masalah yang kalian hadapi?

Seseorang yang selalu ada di setiap suka dan duka?

Seseorang yang senantiasa mengulurkan tangannya ketika kita sedang terjatuh?

Seseorang yang berbaik hati untuk meminjamkan pundaknya ketika kita sedang sedih?

Seseorang yang bersedia meluangkan waktunya demi mendengarkan segala ocehan atau curhatan yang sebenarnya tidak begitu penting?

Seseorang yang rela menyalurkan pikiran demi memberikan solusi untuk masalah kita?

Atau

Seseorang yang tertawa paling kencang saat kita sedang terjatuh?

Apapun itu, yang pasti persahabatan adalah satu dari tiga hal yang paling berharga di dunia bersama dengan keluarga dan cinta. Tanpa itu, percayalah kita bukan apa-apa di dunia. Jika boleh diibaratkan, kita hanya sebutir debu ditengah milyaran berlian yang berkilau.

Katakanlah berlebihan, tetapi memang itulah kenyataannya.

Dan kini, perkenalkan squad bobrok yang akan menjelaskan definisi nyata dari sebuah persahabatan. Tentang apa yang bisa menyatukan mereka. Tentang bagaimana cara melenyapkan sifat egois demi menghargai satu sama lain dan tentang mengapa Tuhan berbaik hati mengirimkan sosok berharga di kehidupan mereka.

Ini dia, sosok yang akan berperan disebuah cerita berbingkai semasa putih abu-abu mereka.

-Rainna Zea Ardiva

Katanya paling kalem dan polos, tapi seiring berjalannya waktu otaknya udah terkontaminasi hal-hal begitu akibat satu meja terus sama Vanka. Berasa kakak karena suka jadi penengah kalau squadnya ribut dan suka usil sama teman-temannya.

-Alea Meisya Zein

Patner in crime bareng Vanka. Berdua terus sampai di katain anak kembar. Pura-pura polos, nyatanya enggak. Kalau ngomong itu nggak bisa kalau nggak ngegas dan sering adu mulut sama Aruna dan nggak akan berhenti kalau nggak ada yang melerai.

-Alana Carroline Miller Galendra

Sering dikata 'golden maknae' disquad mereka. Kpopers garis keras, nggak boleh diganggu gugat. Patner nge-fangirl bareng Aruna. Kalau udah menyangkut sama bias, dunia berasa milik sendiri alias yang lain cuma nge-kos. Nggak percaya? Lihat saja.

-Aruna Varsya Antika

Lebih akrab dipanggil Una sama teman-temannya. Nggak sinkron banget antara nama sama kelakuan. Paling nggak bisa diem diantara anggota squad-nya karena dari dulu susah jadi feminim. Petakilan as always, katanya, "bar-bar for life."

-Vanka Queensa Aldebaran

Hal pertama yang semua orang inget saat denger nama Vanka adalah bucin. Suka banget bikin sajak dan pamer kemesraan sama doinya, katanya biar pada iri. Paling ambiguan sama semua hal dan paling nggak bisa di bedain sifatnya antara nggak peka sama pura-pura peka.

Mereka sahabat atau bisa dibilang sebagai saudara. Kadang berantem karena hal kecil, ribut pagi, adu mulut, pokoknya lengkap banget dan solidaritas nomor satu. Sebagai contoh nyata: Satu bolos, bolos semua. Satu sedih, sedih semua. Satu, senang, senang semua.

Dan jangan lupa prinsip mereka, "Doi mu juga doi ku. Doi ku juga doi mu, karena berbagi itu indah."

Begitu kata mereka. Sampai-sampai hampir satu angkatan hafal betul dengan kedekatan mereka. Bahkan seantero Galendra High School pun mengenal mereka berlima. Mulai dari kepopuleran, prestasi, pembuat onar, hingga list most wanted girls pun mereka tidak absen.

1001 sifat, 1001 cerita, dan 1001 rahasia ada pada mereka. Lika-liku kehidupan, asmara, dan persahabatan tidak akan lengkap tanpa adanya cobaan yang selalu saja membuat mereka berkali-kali jatuh dan berkali-kali juga mereka bangun demi mempertahankan opsi ketiga yang paling berharga di dunia, SAHABAT.

Perbedaan bahkan tidak membuat mereka enggan untuk saling melengkapi. Karena, justru itu tujuan utama terbentuknya 'Persahabatan'.

Lantas bagaimana mereka menghadapi persoalan yang kerap kali datang, jika saja EGO KEKANAKAN dan RASA IRI masih saja menyelimuti diri mereka?

"Gue kasih lo dua pilihan. Lo pilih pacar.. atau sahabat?"





• • •

Notes:

Haii!!

Tolong dibaca catatannya sampai akhir, ya!

Ini adalah cerita hasil kolaborasi pertama kami yang dipublikasikan di akun ini. Cerita ini mengandung 30% konten real-life dan 70% konten fiksi yang murni dari pemikiran kami.

Untuk kisahnya, kami pakai sistem cerita berbingkai; cerita yang di dalamnya mengandung cerita lain (pelaku atau tokoh dalam cerita itu bercerita). Gampangnya gini, selain cerita utama tentang persahabatan akan ada kisah masing-masing dari tokoh tersebut.

Setiap part cerita akan ada sub-part yang berisi cerita berbingkai itu dalam waktu yang sama.

Penasaran kan? Yuk di baca! Tambahkan ke library dan reading list kalian.

Jangan lupa beri dukungan berupa vote dan komen agar kami semangat untuk melanjutkan cerita, juga follow akun kita agar dapat notif mengenai ke lanjutan cerita (⌒▽⌒)

Lots Of Love
flowairs
ChusnulKotimah9
nabilaauliaa68
syebdgsikwbey
DivaKharisma

~200420~

Friendship GoalsTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang