Bagaimana ini?

19 1 0
                                    

Rona merah di pipiku tak dapat ku sembunyikan lagi
Senyum menghias di bibirku
Jantung meletup-letup setiap membaca kata demi kata darinya

Bimbang dan gelisah terkadang menghantui di setiap urat nadiku
Mata dan jemariku tak bisa diam
Mencari dan menatap sebuah nama hingga menunggu sebuah kepastian

Celaka!
Kini ku tak bisa abaikan semua ini
Harus ku apakan hati dan jiwa yang tak dapat ku pungkiri lagi
Menyukainya teramat dalam
Bayangnya pun selalu terngiang saat mata terpejam

Ku tahu ini salah,
Tak seharusnya ku mencintainya melebihi cintaku pada Rabb-Ku
Tak ingin hilang tapi merasa bersalah
Harus ku apakan rasaku ini?

CelotehkuTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang