Waktu istirahat memanglah surga bagi para pelajar. Bayangkan saja, selama berjam-jam mereka harus menahan rasa lapar dan haus karena mereka dituntut untuk tetap terikat pada kewajiban mereka sebagai pelajar. Jadi, saat istirahat adalah saat yang ditunggu-tunggu oleh murid-murid sekolah, termasuk murid-murid di SMA Angkasa. Baru saja bel istirahat dibunyikan, kantin sekolah langsung penuh oleh siswa-siswi yang perutnya berdemo meminta jatah agar segera diisi.
Untuk mendapat makanan dan minuman-pun mereka harus berusaha menerobos manusia-manusia kelaparan itu. Lambat sedikit saja, mereka akan menghabiskan waktu istirahat tanpa sempat untuk mengkonsumsi apapun."lo mau beli apa lagi, Kay?" Tanya Cika yang di tangannya sudah menggenggam air mineral dan sebungkus brownis.
"Aku beli air mineral doang kok." balas Kayla sambil menunjukan sebotol air mineral kepada Cika.
"Oke. Kita duduk di pojok taman aja gimana? Adem soalnya" tawar Cika yang hanya dibalas dengan anggukan kepala oleh Kayla.
Kayla adalah murid yang baru saja masuk 3 hari yang lalu ke SMA Angkasa. Ia adalah murid pindahan dari Bandung. Ayahnya dipindah tugaskan ke Jakarta sehingga mau tak mau Kayla dan Mamanya harus meninggalkan lingkungan lamanya dan pindah ke lingkungannya yang baru di Jakarta.
Kayla dan Cika kini tengah duduk dibawah rindangnya pohon sambil berbicang-bincang. Suasana di pojok taman ini lebih sepi dibandingkan dengan taman utama. Tapi,disinu lebih sejuk karena banyak pohon-pohon yang tidak terlalu besar tumbuh kanan dan kiri. Mereka berbincang sambil sesekali tertawa. Kayla bersyukur, setidaknya disini ia mendapat teman yang baik seperti Cika. Ya sedikit teman tidak apa-apalah untuknya. Itu saja sudah lebih dari cukup.
"Kay, gue punya gosip baru!" kata Cika semangat.
"Apa?" tanya Kayla penasaran.
"Katanya ka Elvaro jadian sama ka Putri!" serunya.
Kayla mengerutkan keningnya, bingung,
"ka Elvaro siapa?"
Mendengar jawaban Kayla, Cika terkejut. Bagaimana bisa Kayla tidak tau gosip hangat SMA angkasa? Padahal, Cika adalah salah satu biang gosip paling terkenal di sekolahnya.
"Ka Elvaro itu salah satu anggota geng Arkaelos yang serem itu loh. Mereka itu kejam banget, Kay! Kalau lo salah mereka nggak akan kasih ampun! Tapi banyak cewek-cewek yang suka sama mereka soalnya mereka pada ganteng-ganteng." cerocos cika yang hanya ditanggapi 'Oh' oleh kayla.
"Dan satu lagi, katanya kemarin Kevin kelas 10-2 dipukulin pas pulang sekolah sama geng Arkaelos cuman gara-gara nggak sengaja nyenggol pundaknya Ka Robin!" ujar Cika dengan suara yang dipelankan agar tidak ada satu orang-pun yang mendengar bahwa mereka sedang menggosipkan geng Arkaelos. Kalau sampai mereka ketauan dan ada yang ngadu, bisa-bisa mereka bakalan mampus karena berurusan sama 5 orang preman itu.
"Kevin? Ya ampun Cika, Kevin itu temen pertama Kayla disini! Dia orang yang bantuin Kayla cari ruang guru waktu Kayla pertama masuk, keterlaluan banget, sih! Kasian Kevin. " kata Kayla tidak percaya.
"Kay---"
"Emang mereka pikir mereka itu siapa? Penguasa sekolah? Preman? Perbuatannya seenaknya banget, sebel."
Lanjut Kayla berapi-api sambil melempar botol bekas Air mineralnya sembarangan."Kayla bego! Udah gila akurat ya lo? Sstt, berisik, Kay! Mampus kita kalau ada yang denger"
Ujar Cika frustasi.Kayla yang langsung tersadar akan perkataan Cika langsung terdiam. Mereka bertatapan lalu segera bergegas pergi ke kelas, takut terjadi apa-apa.
Malang sekali mereka karena hanya mengkhawatirkan ada atau tidaknya orang yang ikut nguping pembicaraan mereka berdua tanpa memikirkan kemana jatuhnya botol air mineral yang Kayla buang sebab... --
CRAKK! --
Botol air mineral yang Kayla buang itu malah jatuh kena kepalanya robin.
"HAHAHAHAHA, MAMPUS"
"MUKA LO PAS KENA BOTOL KAYAK MUKA BABI NGEPET KETAUAN WARGA"
"lu walaupun ditimpuk botol ekspresinya yang keren dong."
Ledek Devan, Elvaro dan Taeun tatkala mereka melihat Robin yang kejatuhan botol air mineral dari langit(?)
"Bacot bego" Ujar sang korban sambil memberi tatapan tajam kepada 3 sahabatnya itu. Dan yang ditatap malah semakin tertawa terbahak-bahak.
"Asik banget nih yang abis dijailin cewek" Kata Arjuna yang tiba-tiba datang dari arah belakang mereka.
Gelak tawa dari Devan, Elvaro dan Taeun berhenti seketika saat mendengar perkataan Arjuna yang bilang kalau Robin dijailin sama cewek.
"Siapa orangnya?" tanya Robin to the point.
"Ngga tau. Kayaknya kelas 10, anak baru, kalau ngga salah 10-4. Yaudah lah lagian, ngga usah lo perbesar, dia itu cewe--" omongan Arjuna terhenti karena Robin menabrak tubuhnya dan pergi begitu saja meninggalkan mereka
"emang dasar nggak punya hati"
----------
Malam ini Kayla baru saja selesi cuci muka dan segera bersiap-siap untuk langsung tidur. Namun, belum selesai ia siap-siap tidur, tiba-tiba sebuah notifikasi Line masuk ke Handphonenya."cika ya?" tanya nya dalam hati. Kemudian ia langsung membuka Handphone nya dan langsung mengecek Line-nya.
"Mati Aku"
••••••••••••••••••••••••••••••••••••••••••••••••
Halo semuanya!
Terimakasih karena udah nyempetin waktu buat baca kakak kelas✨
JANGAN LUPA VOTE, KOMEN DAN FOLLOW YA BIAR CERITA INI TERUS LANJUT. 🌸 MAAF KALAU MASIH BANYAK TYPO DAN GAJE.
KAMU SEDANG MEMBACA
KAKAK KELAS
عاطفيةKisah yang berawal dari sebuah geng paling terkenal di SMA Angkasa yaitu geng Arkaelos. Geng berisi murid-murid tampan yang banyak dikagumi oleh siswi-siswi disana. Tapi, Arkaelos juga geng yang paling ditakuti karena tidak pernah memberi ampun kep...