Kesuksesan

5 3 0
                                    

     Fase inilah yang dinantikan oleh banyak orang. Iya bagaimana tidak, setelah susah payah menahan rasa sakit yang begitu mendalam dari sebuah perjuangannya. Tapi ada saja seseorang yang lupa bahwa siapa dirinya dulu sebelum menjadi sukses seperti sekarang ini. Banyak orang tiba-tiba sombong atas kesuksesannya, jangan ditiru itu tidak baik bagi kesehatan jasmani maupun rohani.

     Memang kesuksesan setiap orang tidak sama ada yang sukses dari pekerjaan, ada yang sukses dari karyanya dan ada juga yang sukses dari cita-citanya. Semua itu tidak akan didapatkan dengan mudah seperti halnya membalikkan kedua telapak tangan, hal itu dibentuk dari usaha, kerja keras, serta tangisan yang mewarnai sebuah perjuangan yang tiada henti. Dan setelah sukses diharapkan tidak lupa dengan orang tua, keluarga serta semua temanmu, karena do'a dan support dari mereka yang membuatmu sukses untuk merubah hidupmu yang dulunya susah menjadi bahagia.

     Tidak ada satupun di dunia ini orang tua yang tidak menginginkan anaknya sukses, begitu pun dengan orang tua ku. Aku salut dengan perjuangan mereka berdua yang tidak kenal lelah dalam mewujudkan impianku, Aku pun harus memahaminya dan berusaha mencontoh kerja kerasnya agar nanti bisa membalas budi atas semua yang telah diberikan kepadaku termasuk kasih sayang tidak pernah hilang sedikitpun. Aku harus berjanji untuk menjadi lebih baik, berkarya hingga sukses dikemudian hari. Memang ini tidak mudah, tetapi harus tetap Aku lakukan karena tidak akan pernah sebanding dengan apa yang telah diberikan kepada ku selama ini. Walaupun seandainya dunia ini dapat ku beli dan Aku berikan kepada kedua orang tua ku itu masih belum cukup.

     Perihal tentang kesuksesan membawa kita kepada masa depan yang cemerlang. Generasi milenial yang berwawasan luas dengan memiliki sifat cinta tanah air, berjiwa suci dan berkepribadian luhur. Stop untuk memvonis dirimu bahwa kamu tidak ada gunanya hidup, hal itu akan mempermudah untuk merusak semangat dan tekatmu. Yakinlah bahwa dirimu juga memiliki kelebihan yang mungkin tidak dimiliki orang lain begitu pun sebaliknya. Dan sukses tidak harus sarjana, seorang pemulung juga bisa sukses karena kegigihannya dalam bekerja. Tolak ukur kesuksesan seseorang tidak memandang dari umur, teruslah berkarya sebisa mungkin jangan hanya mengandalkan takdir saja, never give up.

#Ketika kau sudah sukses dikemudian hari jangan pernah lupakan siapa dirimu dulu. Engkau yang belum pernah merasakan sakit dan pahitnya perjuangan dapat dipastikan orang tersebut belum melewati fase atau proses kesuksesan. Keberlangsungan hidup tidak hanya tentang harta, tahta dan wanita saja melainkan diharuskan untuk sukses terlebih dahulu. Caranya bagaimana...?, dengan memiliki impian yang besar dibarengi oleh tekat, do'a serta dukungan dari orang-orang yang dapat membantu merubah hidupmu. Setelah sekian lama melakukan penantian akan tiba saatnya berlabuh. Di hamparan daratan yang luas pasti ada jalan, jalan buntu sebenarnya tidak pernah ada. Hanya saja orang tersebut tidak pandai atau malas untuk mencari jalan keluarnya. Jangan pernah Anda memiliki sifat pemalas seperti Saya ini. Karena hal itu bukan hanya merugikan diri sendiri, orang lain pun terkadang merasakan dampaknya. Misalkan saja setiap harinya bermain game terus jarang sekali melakukan aktivitas lain Anda harus bisa kreatif, bisa saja Anda membuat konten di youtube tentang game yang kalian mainkan. Siapa tau kalian bisa berhasil dibidang itu atau kalian bisa ikut event-event lomba game yang kalian sukai. Tidak harus konten youtube, buka jasa joki game juga oke atau membuat usaha seperti warnet, warkop+wifi dan lain-lain. Dengan hal itu menjadikan kebiasaan kalian yang rata-rata dinilai kurang positif bagi kebanyakan orang nyatanya bisa kalian manfaatkan untuk menghasilkan uang bahkan prestasi. Pasti ada jalan yakinlah akan kemampuan kalian masing-masing. Bisa dilakukan sekarang kenapa harus besok, jika ingin cepat selesai dengan pekerjaan yang banyak harus mampu mengatur waktu kapan ini harus dikerjakan, kapan ini harus diselesaikan dan kapan ini harus dikumpulkan. Jadi, buatlah hari-hari Anda menyenangkan dengan hidup simpel memiliki aturan disiplin setiap saat didampingi oleh suasana hati yang tenang akan membuat hidup Anda semakin barokah dan bermanfaat.

Di Sisi Lain Kehidupan (Terbit di Guepedia)√Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang